MUKOMUKO – Festival Kapuang Sati Ratau Batuah masuk dalam rangkaian kegiatan HUT ke 19 Kabupaten Mukomuko tahun 2022. Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Mukomuko Yulia Reni, SS menyampaikan, untuk pagelaran beberapa kegiatan yang direncanakan dalam Festival Kapuang Sati Ratau Batuah dilaksanakan secara virtual. Dalam hal ini, untuk pelaksanaannya masih tetap di bawah koordinasi Bidang Kebudayaan Disdikbud. ‘’Leading sektor kegiatan festival koordinasi Bidang Keburayaan. Karena masih dalam masa pandemi, kegiatan festival tetap digelar secara virtual,’’ ungkap Yulia Reni. Kegiatan Festival Kapuang Sati Ratau Batuah bakal diisi dengan dengan empat kegiatan lomba. Masing-masingnya, lomba tari gandai tradisi, sarapal anam, lomba seni kuda lumping dan lomba lagu daerah putra dan putri. Dijelaskan Yulia Reni, lomba tari gandai, seni kuda lumping dan sarapal anam, peserta dapat mengirim video terbaiknya ke panitia. Menurut Yulia Reni, peserta boleh mewakili sanggar seni, desa maupun mengatasnamakan perwakilan kecamatan. Kemudian, lomba festival lagu daerah, baik putra maupun putri juga mengirimkan rekaman videonya. ‘’Untuk peserta, boleh mewakili kelompok sanggar maupun mengatasnamakan desa atau kecamatan. Kecuali lomba lagu daerah, bisa membawa nama desa, dinas instansi maupun individu,’’ ujarnya. Khusus untuk jadwal pelaksanaan, masih perlu dirapatkan terlebihdahulu. ‘’Soal jadwal, nanti akan kita atur kembali setelah dirapatkan. Untuk sementara, berkenaan dengan lomba ini, kita sudah menyurati masing-masing desa melalui kecamatan,’’ demikian Yulia Reni. (nek)
HUT ke 19 Mukomuko, Pagelaran Festival Kapuang Sati Ratau Batuah Secara Virtual
Minggu 30-01-2022,18:36 WIB
Editor : Radar Mukomuko
Kategori :