LUBUK PINANG –Menyambut pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di wilayah Kabupaten Mukomuko. Pemerintah kecamatan dan Polsek Lubuk Pinang, bersinergi wujudkan situasi sejuk, aman dan kondusif. Dalam hal ini, pemerintah kecamatan dan Polsek mengimbau masyarakat untuk waspada. Jangan menebar informasi hoax, isu SARA yang dapat menimbulkan kontroversi dan kegaduhan.
Kapolres Mukomuko AKBP. Andy Arisandi, SH, S.Ik, MH, melalui Kapolsek Lubuk Pinang, IPTU. Suherman, mengungkapkan, peran serta masyarakat sangat diharapkan dalam menjaga situasi dan kondisi lingkungan sekitar agar tetap kondusif. Lebih lagi momen menyambut Pilkada serentak. Kata Kapolsek, masyarakat diharapkan dapat menjadi garda terdepan, saling kerjasama menjaga keamanan dan ketertiban. ‘’Ya, tentunya peran kami dalam hal pengamanan. Hingga pelaksanaan Pilkada mendatang, harapan saya masyarakat dapat bekerjasama menciptakan wilayah tetap kondusif, dim omen politik ini,’’sampai Suherman. Hal senada juga disampaikan Camat Lubuk Pinang, Ali Muchsin, S.Pd, M.AP. Kepada Radar Mukomuko (RM), kemarin, berharap momen Pilkada ini tidak menimbulkan perpecahan di tengah-tengah masyarakat. Dijelaskannya, pesta demokrasi Pilkada merupakan agenda negara dalam memilih calon pemimpin di suatu daerah, kedepan. Untuk itu, ia berpesan, jangan sampai momen ini menjadi hal yang adapat menimbulkan perpecahan dan dinilai dapat merugikan diri pribadi atau kelompok. ‘’Memang benar saat ini, suhu politik jelang Pilkada sudah mulai terlihat. Akan tetapi kami dari pihak kecamatan, mengimbau kepada masyarakat agar tetap kondusif dan tidak menciptakan kontroversi, yang dapat merangsang kegaduhan,’’demikian Ali Muchsin. (rag)Kecamatan dan Polsek Bersinergi, Ciptakan Situasi Sejuk Jelang Pilkada
Kamis 27-08-2020,09:05 WIB
Editor : Radar Mukomuko
Kategori :