Mencuci Telur Bisa Menyebabkan Kontaminasi Bakteri? Begini Cara Mengolah Telur Agar Aman Dikonsumsi

Mencuci Telur Bisa Menyebabkan Kontaminasi Bakteri? Begini Cara Mengolah Telur Agar Aman Dikonsumsi

Mencuci Telur Bisa Menyebabkan Kontaminasi Bakteri? Begini Cara Mengolah Telur Agar Aman Dikonsumsi-Ilustrasi -Berbagai Sumber

 RADARMUKOMUKO.COMTelur merupakan salah satu bahan makanan yang paling sering di olah karena mudah cara pengolahannya.

Telur sendiri juga dipilih karena memiliki harga yang terjangkau serta memiliki rasa yang enak untuk lauk makanan.

Telur juga memiliki kandungan protein yang tinggi sehingga baik untuk kesehatan tubuh.

Biasanya sebelum mengolah telur seringkali mencuci telur terlebih dahulu karena terlihat kotor.

Mencuci telur sebaiknya tidak dilakukan, hal ini karena dapat menyebabkan kontaminasi.

Mencuci telur dengan cara menggosok secara berlebihan bisa mengakibatkan kontaminasi bakteri masuk salah satunya bakteri Salmonella.

BACA JUGA:Inilah Tanda-tanda Kamu Perlu Rehat dari Media Sosial, Simak Penjelasannya

Hal ini terjadi karena ketika mencuci telur dapat menyebabkan lapisan selaput perlindungan telur rusak dan hilang.

Telur yang telah terkontaminasi bakteri dapat menyebabkan masalah saluran pencernaan.

Lalu bagaimana mencuci telur jika kotor? Mencuci telur sebaiknya dilakukan dengan menggunakan air bersih dan mengalir.

Untuk menghindari terinfeksi bakteri dari telur yang telah terkontaminasi terdapat beberapa tips untuk mengolahnya.

Berikut ini tips menjaga dan mengolah telur agar tidak terkontaminasi bakteri atau mikroorganisme.

Masak Hingga Matang

Pertama untuk mencegah terjadinya infeksi bakteri dari telur yang terkontaminasi dapat dilakukan dengan memasak dengan benar-benar matang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: