Sesepuh Eks Transmigrasi Tabur Senyuman, Sambut Bupati dan Dinas PUPR Mukomuko Survei Jalan Wonosobo

Sesepuh Eks Transmigrasi Tabur Senyuman, Sambut Bupati dan Dinas PUPR Mukomuko Survei Jalan Wonosobo

Sesepuh Eks Transmigrasi Tabur Senyuman, Sambut Bupati dan Dinas PUPR Mukomuko Survei Jalan Wonosobo--

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Salah seorang sesepuh eks transmigrasi berdomisili di Desa Wonosobo, Kecamatan Penarik, Kabupaten MUKOMUKO, Turaji langsung memancarkan senyuman ketika bertatap muka dengan Bupati MUKOMUKO H. Sapuan.   

Menariknya, pria lanjut usia yang mengaku pertama kali tinggal dan menetap di Desa Wonosobo tersebut, sontak meminta Bupati Sapuan kembali berminat mencalonkan diri di Pilkada Kabupaten Mukomuko 2024.

Pertemuan ini tanpa setingan. Turaji langsung keluar dari rumahnya saat mengetahui Bupati Sapuan beserta Kepala Dinas PUPR Mukomuko Apriansyah, ST., MT singgah di depan rumahnya untuk melakukan survei rencana lanjutan pembangunan ruas Jalan Desa Wonosobo pada Jum’at, 8 September 2023 lalu.

BACA JUGA:Bupati Sapuan Targetkan Lanjutan Ruas Jalan Sumber Mulya – Lubuk Silandak di 2024

‘’Pak de sudah dapat kabar, selama pak Sapuan jalan trans sudah banyak yang dibangun. Ya, dulu jalannya banyak lubang, sebagiannya sudah apik,’’ ungkap Turaji kepada radarmukomuko.com. 

Turaji juga meminta kepada Bupati Sapuan untuk melanjutkan pembangunan Jalan Wonosobo – SP1 Lubuk Mukti Penarik. Menurut Turaji, ruas jalan desanya lebih kurang 600 meter belum teraspal. Ia berharap, untuk kelancaran transportasi masyarakat, termasuk akses pendidikan, ruas jalan tersebut kembali dilanjutkan. 

‘’Kalau akses ke luar ke simpang Bambu Kuning sudah enak. Pak de minta pak Sapuan melanjutkan pembangunan jalan desa kami, tinggal sedikit lagi. Palingan 600 meter. Kalau hujan anak-anak sulit ke sekolah,’’ pinta Turaji.

BACA JUGA:Dampak Jalan Inpres Mulai Dirasakan Masyarakat Mukomuko, Akses Lancar Pendapatan Meningkat

Terkait keluhan Turaji langsung direspons oleh Bupati Sapuan. Ia menginstruksikan Dinas PUPR untuk segera melakukan penanganan sementara, agar ruas jalan tersebut bisa mudah dilalui kendaraan. Sementara untuk kegiatan lanjutan, Bupati juga meminta dinas teknis untuk menghitung persediaan anggarannya. 

‘’Kebetulan pak Kadis PU juga ada di sini. Nanti kita minta untuk penanganan sementara dulu. Pembangunan aspal, insyaallah kita laksanakan di tahun 2024 nanti,’’ demikian Bupati Sapuan. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: