Sempat Tertunda, Akhirnya BLT Tirta Mulya Dibagikan
Sempat Tertunda, Akhirnya BLT Tirta Mulya Dibagikan--
AIR MANJUTO, RADARMUKOMUKO.COM - Pemerintah Desa Tirta Mulya, Kecamatan Air Manjuto menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap I tahun 2023. BLT-DD tersebut disalurkan kepada 22 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Pada Jumat 19 Mei 2023.
Sebelumnya, penyaluran BLT-DD tahap I sempat tertunda, karena KPM yang ditetapkan oleh Pemdes Tirta Mulya dibawah 10 persen. Sementara syarat penyaluran BLT-DD tahap I, minimal 10 persen dari pagu DD, dan maksimal sebanyak 25 persen.
Penyaluran langsung dihadiri oleh, Camat Air Manjuto, Sugiyanto, S.Pd, beserta Kasi Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang), Sutardi, SM, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) serta tokoh masyarakat dan seluruh tamu undangan lainnya.
BACA JUGA:Daftar Hero Mobile Legends yang Kena Buff dan Nerf, Ada Hero Baru dan Cara Mendapatkan Fragmen
Kades Tirta Mulya, Suprianto dalam sambutannya menyampaikan, permohonan maaf kepada warga KPM atas keterlambatan penyaluran BLT-DD tahap I. Keterlambatan bukan unsur kesengajaan, melainkan memang ada perubahan regulasi.
Dimana Tirta Mulya termasuk salah satu dari 59 desa yang menetapkan dana BLT di bawah 10 persen. Sehingga harus melakukan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) ulang untuk menambah jumlah KPM. Sebelumnya berjumlah sebanyak 21 peneriman kini menjadi 22 orang penerima.
“Kami mohon maaf atas keterlambatan penyaluran ini, karena anggaran BLT-DD tahap I baru masuk ke rekening desa. Keterlambatan ini juga disebabkan karena awalnya jumlah KPM kurang dari 10 persen,” tutur Kades.
Tambahnya, walaupun penyaluran ini sedikit terlambat, namun tidak mengurangi hak dari masing-masing KPM. Dimana masing-masing mendapatkan uang sebesar Rp 900.000, terhitung triwulan pertama dari Januari sampai dengan Maret. Ia juga menyampaikan kategori penerima BLT-DD tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Karena tahun ini penerima BLT-DD harus dengan kategori, miskin ekstrim, sakit menahun, disabilitas serta lansia dan KK tunggal.
“Jika ada warga yang bertanya mengenai penyaluran BLT-DD ini, maka para penerima silahkan sampaikan bahwa kategori penerima BLT-DD tahun ini berbeda dengan tahun lalu seperti yang sudah kita jelaskan,” ungkap Kades.
BACA JUGA:TikTok Sudah Resmi Diblokir di AS, Inilah Negara Bagian AS Pertama yang Memblokir TikTok
Camat Air Manjuto, Sugiyanto dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi dengan atas kinerja Pemdes Tirta Mulya, sehingga penyaluran BLT-DD tahap I bisa terlaksana. Camat berpesan agar Pemdes tetap kompak, agar semua program kegiata yang sudah ditetapkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) 2023 seluruhnya bisa terealisasi. Kemudian kepada KPM penerima BLT, diimbau agar menggunakan bantuan tersebut dengan baik. Belanjakan uang yang sudah diterima ke warung-warung yang ada di desa, agar warga yang tidak menerima juga bisa merasakan manfaatnya.
“Kita tetap mengapresiasi kinerja pemerintah sehingga BLT-DD bisa tetap tersalurkan. Maka kepada masyarakat yang menerima bantuan ini, manfaatkan dengan sebaik-baiknya,”tutup Camat.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: