Percepat Realisasi Anggaran, Desa di Wilayah Air Rami Ngegas

Percepat Realisasi Anggaran, Desa di Wilayah Air Rami Ngegas

Plt Camat Air Rami, Indra Gunawan, SP--

AIR RAMI, RADARMUKOMUKO.COM - Setelah selesai merampungkan penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran (TA) 2023. Dan menyampaikan pengajuan pencairan Dana Desa (DD) tahap I.

Saat ini desa di wilayah Kecamatan Air Rami mulai kebut realisasi anggaran.

Masing-masing desa berupaya untuk memaksimalkan serapan anggaran. Baik itu anggaran tahun 2023, maupun dana silpa tahun 2022 lalu.

Kecamatan Air Rami menekankan semua desa di wilayahnya, harus bisa melakukan percepatan realisasi anggaran, kemudian meminimalisir dana silpa tahun 2023.

Pelaksana Tugas (Plt) Camat Air Rami, Indra Gunawan, SP mengatakan, mereka mendorong desa melakukan percepatan ini bukan hanya sekarang saja. Tetapi mulai dari penyusunan APBDes TA 2023.

Hingga pengajuan pencairan tahap I mereka sudah mendorong masing-masing desa untuk  melakukan percepatan.

Termasuk percepat merealisasikan anggaran. Baik itu anggaran yang bersumber dari tahun 2023 maupun dana silpa tahun 2022.

"Ya, sejauh ini memang sudah ada 2 desa yang sudah mulai merealisasi kegiatan. Yaitu Desa Air Rami dan Desa Bukit Mulya. Kegiatan yang mereka realisasikan ini, sumbernya bukan dari DD tahap I tahun 2023. Tetapi kegiatan yang mereka realisasikan adalah kegiatan yang bersumber dari dana silpa tahun 2022," kata Indra Gunawan.

BACA JUGA:Tahun Ini, Lubuk Sanai Prioritaskan Pembukaan JUT dan ?

Dijelaskan Indra Gunawan, terkait dengan penyusunan APBDes 2023, semua desa di Kecamatan Air Rami tepat waktu.

Demikian juga pengajuan pencairan, masing-masing desa juga bisa dikatakan tepat waktu. Saat ini semua desa di Kecamatan Air Rami ini tinggal menunggu pencairan. Namun, bagi desa yang memiliki dana silpa tahun 2022, sekarang sudah mulai merealisasikannya.

"Kalau pengajuan pencairan tahap I, semua desa di kecamatan air rami ini sudah selesai. Sekarang ini tinggal menunggu jadwal pencairan dari kabupaten. Namun, dua desa yang sudah siap, dan sambil menunggu DD tahap I cair, saat ini sudah mulai merealisasikan kegiatan yang bersumber dari dana silpa 2022," bebernya. 

BACA JUGA:Pondok Makmur Bangun Drainase Hindari Genangan Air di Jalan Desa

Ditambahkan, saat ini masing-masing desa diminta mematangkan semua persiapan untuk merealisasikan kegiatan yang bersumber dari DD tahap I. Mulai dari pembentukan Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) dan persiapan lainnya. Sehingga setelah pencairan nanti kegiatan dari DD tahap I langsung bisa dilaksanakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: