Kanwil DJPb Bengkulu Minta Pemkab Mukomuko Pertahankan Predikat WTP

Kanwil DJPb Bengkulu Minta Pemkab Mukomuko Pertahankan Predikat WTP

Syarwan, SE., MM--

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Bengkulu Syarwan, SE., MM berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko bekerja optimal dan pertahankan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang telah diraih lima kali berturut - turut.

Begitu disampaikan Syarwan dalam sambutannya pada acara penyerahan piagam penghargaan WTP dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia kepada Pemkab Mukomuko atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Mukomuko tahun 2021 di aula Bappelitbangda Mukomuko, Kamis, 3 November 2022. 

‘’Opini ini merupakan pernyataan atau pendapat profesional yang merupakan kesimpulan pemeriksa mengenai tingkat kewajaran informasi yang disajikan dalam laporan keuangan. Baik dari kesesuaian standar akuntansinya, kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap peraturan perundangan dan efektivitas sistem pengendalian internnya. Untuk itu, kepada Pemerintah Kabupaten Mukomuko, kita berharap dapat terus dipertahankan,’’ sampainya. 

Di samping itu, Syarwan juga meminta Pemkab Mukomuko terus memperhatikan penyaluran Dana Alokasi Khusus (DAK). Selot anggaran DAK yang disediakan untuk daerah diharapkan dapat terserap secara maksimal. Begitu juga dengan Dana Desa. Untuk tahun ini, kata Syarwan, serapan Dana Desa di Mukomuko cukup baik, dan itu perlu terus menjadi perhatian.  

‘’Dana DAK perlu kita diperhatikan, kita minta terserap secara maksimal. Khusus Dana Desa tahun 2022, untuk Mukomuko sudah terserap baik,’’ sampai Syarwan. 

Di sisi lain, Syarwan juga mengimbau Pemkab Mukomuko terus memacu pertumbuhan ekonomi masyarakat melalui program kerja dan anggaran. Perlu diperhatikan, pangkalan ekonomi terbesar bersumber dari hasil produksi masyarakat. Untuk di Kabupaten Mukomuko, penunjang ekonomi terbesar adalah sektor pertanian, perkebunannya dan UMKM. Dengan demikian, terus ciptakan sinergitas, secara bersama membangun kemajuan ekonomi masyarakat.   

Closing statement, pihaknya mengapresiasi perolehan opini WTP atas capaian kinerja terbaik dalam tata kelola dan pelaporan keuangan Pemkab Mukomuko untuk lima tahun berturut-turut. 

‘’Jadikan opini WTP ini bagian dari motivasi ke depan, untuk terus mewujudkan tata kelola keuangan yang sesuai standar akuntansi, transparan dan akuntabel,’’ pungkasnya. (nek)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: