Anggota DPRD Mukomuko Harapkan Pemerataan Pembangunan

Anggota DPRD Mukomuko Harapkan Pemerataan Pembangunan

Sukandi, SE,--

RADARMUKOMUKO.COM – Anggota Komisi II DPRD Mukomuko Sukandi, SE,. MM menekankan terwujudnya pemerataan pembangunan untuk semua wilayah di Kabupaten Mukomuko. 

Menurut Sukandi, masih banyak desa di daerah ini yang masih minim sentuhan pembangunan, terutama di bidang infrastruktur. 

‘’Soal pembangunan, kita lebih menekankan adanya pemerataan. Meski daerah kita diposisi keterbatasan anggaran, namun eksekutif tetap dituntut memiliki konsep terencana untuk melaksanakan pembangunan secara merata,’’ ungkap Sukandi, Minggu (21/08/2022). 

Sukandi anggota dewan Daerah Pemilihan (Dapil) III dari politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Mukomuko  tersebut, menyampaikan bahwa desa-desa di wilayah Kabupaten Mukomuko haus akan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan. Masih banyak akses jalan masyarakat yang masih sulit dilalui kendaraan. 

‘’Boleh kita lihat bersama, begitu banyak jalan di desa di daerah kita ini masih belum tersentuh aspal. Artinya, masih sangat sulit dilalui kendaraan. Dengan kondisi ini, laju pertumbuhan ekonomi masyarakat bisa melamban,’’ imbuhnya. 

Belum lagi infrastruktur penunjang pendidikan. Kata Sukandi, akan jauh berbeda kondisi sekolah di pusat perkotaan dengan desa. 

‘’Pemerataan tenaga pendidik dan pembangunan infrastruktur penunjang pendidikan juga mesti diperhatikan. Jujur saja, untuk daerah kita, di desa-desa masih banyak sekolah yang masih kekurangan guru dan belum lagi sarana dan prasarana penunjang lainnya. Kita berharap ini menjadi bagian yang mesti diperhatikan secara serius kedepan,’’ demikian Sukandi. (nek/adventorial)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: