12 Jalan dan Jembatan Yang Menjadi Prioritas Usulan Bupati Mukomuko ke Menteri PUPR
Poto bersama bupati Mukomuko dan menteri PUPR -istimewa-
RADARMUKOMUKO.COM - Seperti diinformasikan, Bupati Mukomuko H.Choirul Huda,SH dan rombongan dalam hal ini Wakil bupati, Sekda dan Kadis PUPR menemui langsung Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia, Dody Hanggodo, di Jakarta pada Rabu, 12 November 2025.
Tujuannya tentu untuk menyampaikan usulan guna pembangunan berbagai infrastruktur di bidang bina marga, bidang sumber daya air dan cipta karya sesuai dengan bidangnya.
Jumlah usulan yang disampaikan cukup banyak, untuk bina marga fokusnya pada jalan dan jembatan, bidang cipta karya usulan berkaitan dengan sumber air minum, sanitasi hingga persampahan. Sementara bidang SDA yang diajukan berupa pembangunan irigasi, tanggul kekuatan tebing untuk pengaman sungai dan lainnya.
Yang menarik adalah untuk usulan jalan dan jembatan. Bupati dan rombongan mengusulkan hampir seluruh jalan dan jembatan yang menjadi tanggungjawab kabupaten di 15 kecamatan.
BACA JUGA:Nomor Induk (NI) PPPK Paruh Waktu Mukomuko Ditetapkan Oleh BKN, SK Diguyur
BACA JUGA:Data 27 Pejabat Eselon II MM Yang Bakal Dimutasi Sudah Diajukan ke BKN
Namun untuk jalan ada 10 titip utama yang menjadi prioritas dan jembatan ada 5 prioritas usulan.
Adapun diantara jalan dan jembatan yang menjadi prioritas utama usulan yaitu:
- Jalan di Air Rami
- Jalan Air Bikuk - Kuala Teramang
- Jalan Talang Buai
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: