RMONLINE.ID - Industri penerbangan dunia didominasi oleh dua nama besar yang memproduksi pesawat komersial: Airbus dan Boeing. Kedua perusahaan ini telah berkompetisi selama beberapa dekade, dengan masing-masing memiliki keunggulan dan ciri khas dalam desain pesawatnya.
sebagian orang, perbedaan antara pesawat Airbus dan Boeing mungkin tampak tidak signifikan, namun kenyataannya ada beberapa perbedaan mendasar yang mempengaruhi desain, kenyamanan, dan performa pesawat.
BACA JUGA:Sejarah Tradisi Perayaan Tahun Baru 1 Januari, Darimana Asalnya?
BACA JUGA:5 Manfaat Mengonsumsi Labu Kuning Secara Rutin, Benarkah Bisa Menurunkan Berat Badan?
Berikut ini adalah empat perbedaan utama antara pesawat buatan Airbus dan Boeing yang perlu kamu ketahui.
1. Bentuk Hidung Pesawat
Salah satu cara termudah untuk membedakan pesawat Airbus dan Boeing adalah dengan melihat bentuk hidung pesawat. Meskipun ini adalah detail kecil, banyak orang yang familiar dengan perbedaan ini.
Pesawat Boeing umumnya memiliki hidung yang lebih runcing dan tajam. Desain ini cenderung memberikan kesan aerodinamis dan efisien, serta memungkinkan pesawat Boeing untuk memiliki performa yang sangat baik dalam hal kecepatan dan stabilitas di udara.
Sedabgkan pesawat Airbus, memiliki hidung yang lebih bulat dan lebih lebar. Desain hidung ini memberikan kesan lebih ramah penumpang, dan banyak orang menganggap bahwa Airbus lebih nyaman dalam hal ruang kabin karena bentuk hidung yang lebih besar.
Meskipun tampaknya sepele, perbedaan bentuk hidung ini dapat membantu para pengamat untuk membedakan kedua jenis pesawat ini hanya dengan melihatnya dari kejauhan.
BACA JUGA:3 Cara Melatih Anak Berani Tidur Sendiri di Kamarnya
BACA JUGA:Ciri-Ciri Seorang Introvert saat Sedang Berbicara
2. Desain Kokpit dan Sistem Pengemudi
Kokpit adalah tempat di mana pilot mengendalikan pesawat, dan di sinilah kita bisa melihat perbedaan besar antara Airbus dan Boeing, terutama dalam desain dan teknologi yang digunakan.
Salah satu ciri khas Boeing adalah penggunaan yoke (kemudi berbentuk U), yang lebih konvensional dan sudah digunakan dalam banyak pesawat sejak lama. Yoke ini memberikan rasa kendali langsung terhadap pesawat dan banyak pilot Boeing yang merasa lebih nyaman dengan sistem ini karena mereka sudah terbiasa.