RMONLINE.ID - Program peremajaan kebun sawit masyarakat atau replanting kebun sawit yang tidak produktif kembali berjalan.
Untuk tahun 2024 ini, hanya ada 4 kelompok petani sawit yang mendapat program replanting dari sekian kelompok yang majukan peremajaan.
Adapun besaran dana replanting untuk satu hektare (Ha) sawit warga adalah Rp 30 juta dengan total kebun yang dalam proses replanting 760 haktare.
BACA JUGA:Nelayan Bantal - Mukomuko Berdamai, Pemilik Kapal Bersedia Bayar Denda Pelanggaran
BACA JUGA:Giliran Pejabat Dari 4 Dinas Yang Dipanggil Jaksa, Masih Soal Isu 20 Persen
Adapun 4 kelompok yang mendapat giliran replanting tahun ini yaitu:
- Kelompok petani di Kecamatan Kota Mukomuko
- Kelompok petani sawit di Kecamatan Air Manjuto
- Kelompok petani sawit di Kecamatan Teramang Jaya
- Kelompok petani sawit di Kecamatan Air Rami
Kepala Dinas pertanian (Distan) Mukomuko, Fitriani Ilyas,S.Pt menjelaskan replanting yang dilaksanakan tahun ini merupakan usulan tahun sebelumnya. Dimana yang tengah berjalan ada 4 kelompok dari 4 kecamatan.
BACA JUGA:BREAKING NEWS, Setelah Pencarian Dihentikan, Satu Korban Tenggelam Ditemukan
BACA JUGA:Dana Inpres Rp 5 Miliar Lebih Ngucur ke Selagan Raya, Ini Peruntukannya
Proses replanting sepenuhnya dilaksanakan oleh kelompok masing-masing, dananya langsung ditransfer ke rekning kelompok, dinas sebatas turun mengawasi.
"Kalau prosesnya semua oleh kelompok, kita dari dinas sebatas pengawasan, tidak ada keterlibatan dalam prosesnya," kata Fitri.