RADARMUKOMUKO.COM – Lee Ji Eun atau yang akrab disapa dengan IU merupakan artis cantik asal Korea yang sangat terkenal.
Dia merupakan seorang Penyanyi, model, sekaligus aktris terkenal berdarah Korea Selatan.
Karir IU melambung dengan merilis album debutnya dengan judul ‘Lost and Found’ pada tahuj 2008.
Sejak saat itu, dia telah merilis banyak sekali lagu hit termasuk diantarnya adalah ‘Good Day’, ‘Palette’ dan ‘Through The Night’.
Kemudian, Karirnya mulai bersinar saat ia bermain akting di sebuah drama terkenal “Dream High” pada tahun 2011.
BACA JUGA:Warganet Kritik Pajak THR, Ungkapan Mereka Kini Viral
BACA JUGA:Ingat, 10 Imbauan Pemerintah Untuk Para Pemudik Tahun 2024, No 10 Semua Tiket Dibeli Online
Kemampuan aktingnya telah diakui secara luas, yang membuatnya mendapatkan banyak nominasi dan penghargaan atas penampilannya
Sejak saat itu kepopuleran IU semakin meluas, selain karena wajahnya cantik, suaranya yang merdu dan kemampuan akting yang mumpuni, IU juga dikenal akan kesederhanaan dan kedermawanannya.
IU merupakan sosok yang ramah dan baik hati sehingga membuat orang di sekitarnya menjadi merasa nyaman.
Maka tak heran jika penggemar IU banyak berasal dari kalangan laki-laki.
Melansir dari beberapa sumber, IU ternyata memiliki kepribadian Type MBTI INFP.
INFP atau Introverted, Intuitive, Feeling, dan Perceiving merupakan kepribadian yang kreatif dan imajinatif.
Kepribadian yang satu ini dikenal karena kepekaannya yang mendalam terhadap musik, seni, alam, serta orang-orang di sekitar mereka.
BACA JUGA:Penyidik Kejaksaan Mulai Kirim 'Surat Cinta' Kepada Pejabat Setdakab Mukomuko, Diminta Koperatif