RADARMUKOMUKO.COM - Saat ini banyak sekali film Indonesia yang mengangkat tentang kisah hidup rumah tangga serta keluarga.
Film GARA-GARA WARISAN merupakan satu di antara film dengan genre tersebut.
Film ini mengisahkan tentang konflik keluarga yang terjadi ketika seorang ayah yang bernama Dahlan memutuskan untuk membagikan warisannya.
Namun, untuk menerima bagian warisannya, Dahlan harus menetapkan syarat bahwa ketiga anaknya harus mampu untuk mengelola guest house yang dimilikinya.
BACA JUGA:Review Film 300: RISE OF AN EMPIRE, Kisah Perang Seru Antara Yunani dan Persia di Lautan Samudera
Kisah pun dimulai setelah ibu mereka meninggal di mana mereka tiga bersaudara bernama Adam, Laras, dan Dicky menjalani kehidupannya masing-masing.
Adam yang hidup bersama keluarga kecilnya, dan Laras bekerja sebagai pengurus di panti jompo sementara Dicky yang hidup tanpa arah sebagai seorang yang menggunakan obat-obatan terlarang.
Saat itu, ayah mereka didiagnosis menderita kanker stadium berat sehingga harus menjalani pengobatan yang memerlukan biaya yang cukup besar.
Apabila tidak dilakukan perawatan, maka ayah mereka akan berisiko meninggal dunia atau kehilangan nyawa.
Dahlan sebenarnya dapat menjual guest housenya untuk membiayai pengobatan dirinya.
Namun, dia mewariskan guest housenya tersebut kepada tiga anaknya alih-alih menjualnya.
BACA JUGA:Siapkan Diri Untuk Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri, Inilah Materi dalam UM-PTKIN 2024
Lantas dia pun memanggil ketiga anaknya tersebut untuk pulang ke rumah mereka yang ada di Bandung dengan segera.
Dari ketiga anaknya tersebut laras adalah seorang yang paling tidak mau pulang karena ia memiliki konflik pada masa lalu terhadap ayahnya.
Hal tersebut disebabkan karena Laras masih sulit menerima kenyataan bahwa ayahnya telah menikah lagi dengan perempuan lain.