Ini Sinopsis Drakor Terbaru yang Dibintangi Oleh Park Ji Hoon ‘LOVE SONG FOR ILLUSION’

Selasa 09-01-2024,19:30 WIB
Reporter : Reza Alfis Syahfar
Editor : Fitriani

RADARMUKOMUKO.COM – Buat kamu para pecinta drama Korea yang sedang menanti-nantikan sejumlah drama Korea terbaru, Drama Korea yang di bintangi oleh Park Ji Hoon ini bisa menjadi pilihan.

Drama Korea berjudul LOVE SONG FOR ILLUSION ini tayang perdana pada Selasa (2/1), kemarin.

Drakor yang satu ini disutradarai oleh sutradara populer yaitu Lee Jung Sub yang terkenal berhasil menyutradarai beberapa jenis drama seperti QUEEN FOR SEVEN DAYS, dan HEALER.

BACA JUGA:Lulur Kunyit, Rahasia Kulit Putih Bersih dalam Satu Malam

Selain diperankan oleh Park Ji Hoon, drakor ini juga dibintangi oleh sejumlah aktor seperti Hwang Hee, Ji Woo, Hong Ye Ji, dan Kim Tae Woo.

LOVE SONG FOR ILLUSION menceritakan tentang seorang putra mahkota bernama Sajo Hyun yang diperankan oleh Park Ji Hoon.

Sebagai seorang putra mahkota, dirinya ternyata memiliki dua kepribadian yang berbeda.

Dirinya pun berusaha untuk menyembunyikan identitasnya tersebut sebagai putra mahkota dan bekerja sebagai perancang busana di sebuah toko butik.

Dirinya memiliki kenangan yang menyakitkan yang ia dapatkan dari ayahnya ketika masih kecil.

Adapun kepribadian lain dari sang putra mahkota ini adalah memiliki nama lain yaitu Ak Hee.

Ak Hee sendiri merupakan pria menarik yang bisa membuat banyak orang jatuh cinta kepadanya.

Namun sayang, dirinya dikutuk karena ketika dia menyentuh orang lain dia akan merasakan sakit yang sangat luar biasa.

BACA JUGA:Usai Liburan Akhir Tahun, Kenali Tentang Post Holiday Blues Pada Anak Muda, Apakah Itu?

Kedua kepribadian tersebut akhirnya membuat kesepakatan untuk berbagi tubuh mereka selama tiga hari sekaligus.

Sementara itu, di sisi lain terdapat seorang perempuan bernama Yeon Wol yang diperankan oleh Hong Ye Ji.

Kategori :