Menilik Keindahan Alam Danau Pading, Tawarkan Nuansa Alam yang Menyejukkan

Sabtu 14-10-2023,13:00 WIB
Reporter : Tim Redaksi RM 2
Editor : Fitriani

RADARMUKOMUKO.COM – Danau Pading merupakan salah satu destinasi wisata alam yang ada di Bangka Belitung.

Danau Pading berlokasi di Dusun Sadap, Desa Perlang, Kecamatan Lubuk Besar, Kabupaten Bangka Tengah.

Destinasi wisata alam ini menawarkan nuansa alam yang memanjakan mata serta menyejukkan.

Danau Pading menawarkan view alam yang memukau dan menakjubkan, tak heran jika Danau Panding menjadi salah satu destinasi wisata yang sering di kunjungi banyak wisatawan baik lokal maupun manca negara.

Dalam meningkatkan dan mengembangkan Danau Pading, pihak pengelola melakukan penanaman Agro Wisata sehingga dapat meningkatkan wisatawan.

BACA JUGA:Menilik Keindahan Destinasi Wisata Pantai Way Hawang Bengkulu

BACA JUGA:5 Rekomendasi Wisata Alam di Yogyakarta Terbaru 2023, Tawarkan City Light di Malam Hari

Di Danau Pading wisatawan tidak perlu khawatir karena telah tersedia berbagai fasilitas seperti area parkir, berbagai spot foto, gazebo tempat bersantai dan lainnya.

Harga tiket masuk ke Danau Pading juga terbilang sangat terjangkau hanya di tarif sebesar Rp 5 ribu untuk anak-anak dan Rp 10 ribu untuk orang dewasa.

Bagi wisatawan yang ingin bersantai di gazebo perlu membayar sebesar Rp 50 ribu untuk sehari.

Jadikan Danau Pading menjadi salah satu destinasi wisata dalam list yang wajib di kunjungi ketika berlibur.

Semoga bermanfaat.*

Artikel ini telah tayang di belitongekspres.disway.id dengan judul “Indahnya danau pading Salah Satu Destinasi Wisata Favorit di Bangka Tengah

Kategori :