RADARMUKOMUKO.COM – Batu ginjal merupakan salah satu penyakit atau gangguan pada sistem pencernaan tepatnya di saluran kemih.
Batu ginjal di sebut juga dengan nefrotilitiasis atau urolitiasis. Batu ginjal merupakan penyakit akibat adanya pengerasan kandungan garam dan mineral dalam tubuh sehingga membentuk seperti batu.
Bukan hanya pada ginjal, batu hasil endapan tersebut dapat berada di sepanjang saluran urine.
Penyebab penyakit batu ginjal adalah karena tingginya kadar asam urat, kalsium fosfat, dan kalsium oksalat dalam tubuh.
Zat-zat kimia tersebut sangat sulit di hancurkan oleh cairan urine sehingga ketika terjadi penumpukan maka akan membentuk kristal seperti batu.
BACA JUGA:Anda Mahasiswa, Ini Tips Menjaga Kesehatan Mental Bagi Para Mahasiswa
BACA JUGA:Manfaat dari Kebiasaan Minum Teh Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Meningkatkan Kemampuan Otak
Selain itu, terdapat faktor lain yang dapat meningkatkan terjadinya batu ginjal yaitu seperti riwayat keluarga, kurang konsumsi air, obesitas bahkan konsumsi garam secara berlebih.
Seseorang yang terkena penyakit batu ginjal biasanya akan memiliki beberapa gejala awal yang di alami oleh penderita.
Gejala tersebut seperti terasa nyeri di perut bagian bawah, nyeri saat buang air kecil, terdapat darah dalam urine, demam, urine mengeluarkan bau tak sedap, dan urine tidak keluar.
Dalam pengobatan penyakit batu ginjal terdapat beberapa cara sesuai dengan tingkat ukuran batu ginjal. Pertama dokter akan mendiagnosis kondisi pasien.
Jika ukuran batu ginjal kecil kurang dari 4 mm maka pengobatan dapat di lakukan dengan meminum air secara rutin minimal 2 liter per hari.
Sementara jika ukuran batu ginjal sebesar 6 mm atau lebih maka pengobatan akan di lakukan dengan pemberian obat penghancur batu ginjal atau ureteroskopi.
BACA JUGA:Ingin Hidup Sehat? Cukup Lakukan 3 Cara Sederhana Ini
BACA JUGA:Ini Dia Manfaat Daun Seledri Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Cegah Kanker