MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Komisi I DPRD Kabupaten Mukomuko beberapa waktu lalu telah melaksanakan kunjungan kerja untuk peningkatan pelayanan publik di bidang administrasi kependudukan.
Kunjungan kerja kali ini, Komisi I DPRD Mukomuko mengunjungi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu, dengan melihat sistem pelayanan publik yang diterapkan pada dinas tersebut.
Ketua Komisi I DPRD Mukomuko, Armansyah, ST beberapa waktu lalu menyampaikan bahwa kunjungan ini untuk melihat, mempelajari sistem pelayanan administrasi kependudukan yang diterapkan pada Dukcapil Kota Bengkulu. Mulai dari sistem pelayanan pendaftaran, sistem pendaftaran hingga perangkat kerja yang digunakan untuk mempermudah pelayanan masyarakat di bidang administrasi kependudukan.
Kemudian, sistem pencatatan sipil berdasarkan peristiwa kependudukan (Population Events) dan peristiwa penting (vital events) yang diterapkan Pemkot Bengkulu.
Selain itu, juga mengenai penerapan aturan pelayanan administrasi kependudukan yang diberlakukan di Dinas Dukcapil Kota Bengkulu.
‘’Pada kunjungan ini, juga mempelajari sistem pelayanan secara online yang telah diberlakukan pada Disdukcapil Kota Bengkulu. harapan kita dengan kunjungan ini juga menjadi acuan untuk diterapkan nantinya di Kabupaten Mukomuko,’’ demikian Armansyah. Adv.