RADARMUKOMUKO.COM - Tak hanya Berfungsi sebagai bumbu masakan, garam ternyata juga dapat digunakan untuk mengawetkan bahan makanan.
Biasanya, bahan makanan yang tureen Diawetkan menggunakan garam pada daging sapi.
Hal tersebut karena garam akan menarik lebih banyak air keluar dari bagian dalam daging sehingga daging akan menjadi kering dan lebih awet.
BACA JUGA:Catat, Ini Tips Menyimpan Daging Kurban Agar Awet Tanpa Kulkas, Bisa Tahan Hingga 6 Bulan
BACA JUGA:Ini Dia Tips Menyimpan Daging Kurban Agar Awet Tanpa Kulkas, Bisa Tahan Hingga 6 Bulan
Mengutip dari beberapa sumber, kelembapan daging yang menurun akibat garam membuat mikroorganisme pada daging tidak mampu bertahan lebih lama.
Hal tersebut menyebabkan masa simpan daging bisa lebih panjang.
Daging yang Diawetkan dengan garam biasanya harus melanjutkan proses pengeringan.
Hasil jadinya diawetkan dengan garam biasanya dapat diolah menjadi beberapa produk seperti sosis, kornet, dan dendeng.
BACA JUGA:Kisah Netizen, Pesan Daging Sapi, Dikasih Daging Babi
Methode mengawetkan daging menggunakan garam bukanlah hal yang baru.
Metode ini sudah sering dilakukan saat zaman Romawi kuno.
Nah, jika kamu ini menyimpan daging lebih lama dengan menggunakan metode pengawetan garam, kamu harus memperhatikan hal-hal berikut agar berhasil.
1. Tidak semua jenis garam dapat dijadikan sebagai pengawet
Saat ini, terdapat banyak sekali jenis garam yang ada. Namun, tidak semua jenis garam dapat dijadikan sebagai bahan pengawet.