Yuk Intip Manfaat dari Brokoli Apabila Rutin Dikonsumsi Sehari-hari

Jumat 12-05-2023,11:05 WIB
Reporter : Tim Redaksi RM 1
Editor : Tim Redaksi RM 1

RADARMUKOMUKO.COM - Melansir dari Wikipedia brokoli merupakan salah satu tanaman yang Kerap dibudidayakan sebagai sayuran.

Brokoli adalah kultivar dari spesies yang sama dengan kubis serta kembang kol, yaitu Brassica oleracea yang Berasal dari daerah Laut Tengah Dan sudah ada sejak zaman Yunani Kuno.

BACA JUGA:Rekomendasi AI Yang Berguna Untuk Mahasiswa

Brokoli pemiliki kandungan yang sangat baik untuk kesehatan. Manfaat sayuran brokoli ini diantaranya adalah memiliki sumber nutrisi yang kaya akan vitamin, mineral, serat, serta antioksidan.       

Selain itu terdapat manfaat lain yang terkandung dalam brokoli apabila kita konsumsi setiap hari.

Melansir dari Laman Healthline dan Kontan, berikut adalah manfaat dari sayuran brokoli apabila rutin dikonsumsi sehari-hari.

1. Membantu mengurangi peradangan

Manfaat dari sayuran brokoli yang pertama adalah memiliki kandungan senyawa bioaktif yang telah terbukti dapat mengurangi Peradangan pada jaringan tubuh.

Kandungan kaemferol, flavonoid yabg terdapat dalam brokoli menunjukkan kapasitas anti-inflamasi yabg kuat pada penelitian yang dilakukan pada hewan dan tabung reaksi.

BACA JUGA:SBPU Bandaratu Kembali Jual BBM, Antrian Kendaraan Bikin Geleng-Geleng

Sebuah penelitian kecil juga mengungkapkan bahwa mengonsumsi brokoli dapat menyebabkan penurunan peradangsn yang signifikan.

2. Menjaga kesehatan jantung

beberapa jenis penelitian telah menunjukkan bahwa brokoli dirasa ampuh untuk menjaga kesehatan jantung.

Peningkatan kadar kolesterol LDL dan Trigliserida atau kolesterol jahat diketahui sebagai faktor utama penyakit jantung.

Dalam hal ini, brokoli berperan dalam mengontrol kolesterol tersebut. Salah satu studi memperhatikan penurunan Trigliserida dan kolesterol LDL yang cukup signifikan, serta meningkatkan kadar kolesterol HDL (kolestrol baik) Pada orang yang di obati dengan suplemen ekstrak brokoli.

Kategori :

Terpopuler