MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Mukomuko, dukung pengusutan dua oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Mukomuko yang diduga melanggar Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Jika terbukti, yang bersangkutan harus diberi sanksi.
‘’Itu sudah menjadi kewajiban untuk menindaklanjuti aturan yang ada. Menegakkan aturan yang ada. Jika memang terbukti, silahkan tindak sesuai aturan yang berlaku,’’ ungkap Ketua DPRD Mukomuko, M. Ali Saftaini, SE ketika ditemui dikantornya, Senin, 6 Februari 2023.
M. Ali Saftaini memastikan, secara lembaga tidak ada pembelaan bagi ASN yang terbukti melanggar aturan disiplin PNS.
BACA JUGA:Dua Oknum ASN Mukomuko Bakal Diperiksa
BACA JUGA:Beredar Info, Honorer Pokir Sudah di-SK, Awasi Jangan Kecolongan
‘’Silahkan usut, aturan mesti harus ditegakkan,’’ imbuhnya.
Dalam penegakan aturan disiplin PNS sebuah hal yang sangat lazim, tidak ada pihak yang dapat disalahkan ataupun yang merasa dirugikan.
Menurut Ali, justru pejabat yang berani bersikap tegas dalam penegakan aturan itu yang memiliki nilai yang sangat baik. Pun sebaliknya, bagi yang terimbas dalam penegakan aturan tersebut, tidak bisa menyalahkan pihak lain.
‘’Saya pikir, itu murni penegakan aturan. Silahkan proses. Tidak ada yang luar biasa di sini, itu murni dalam menegakkan aturan,’’ tegas Ali.
BACA JUGA:SDIT Nurul ‘Ilmi Tanamkan Budi Pekerti Melalui Kegiatan Pramuka
BACA JUGA:Tabligh Akbar Isra Mi’raj 1444 H di Selagan Raya Hadirkan Putra Sulung Zainuddin MZ
Senada disampaikan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Mukomuko, Roni Pasla.
Ia berharap langkah penegakan hukum terhadap pelanggar disiplin PNS di lingkungan Pemkab Mukomuko mesti ditegakkan. Ia menginginkan, pihak terkait dalam hal ini BKPSDM segera melakukan pemeriksaan terhadap ASN yang bersangkutan.
‘’Assalamualaikum. Terkhusus untuk BKPSDM Kabupaten Mukomuko. Apa yang sudah direncanakan untuk melakukan pemeriksaan kepada ASN yang diduga melanggar aturan disiplin segera dilaksanakan, supaya tingkat kepercayaan masyarakat kepada BKPSDM Mukomuko tidak pudar ,tingkat kepercayaan masyarakat terkait integritas bisa dipercaya. Wassalam Salam damai. Kinerja baik hasilnya baik,’’ tulis Roni melalui akun whatsappnya, Senin siang. *