Tak Hanya Untuk Anak-anak. Mewarnai Ternyata Memiliki Manfaat Bagi Orang Dewasa

Kamis 12-01-2023,09:00 WIB
Editor : Radar Mukomuko

RADARMUKOMUKO.COM - Kegiatan mewarnai biasanya identik dengan kegiatan anak-anak. Banyak orang yang berpendapat bahwa mewarnai hanya pantas dilakukan oleh anak-anak.

Namun ternyata salah, mewarnai bukan merupakan kegiatan yang ditentukan oleh usia untuk melakukannya. Setiap orang berhak untuk melakukan kegiatan ini.

BACA JUGA:Kisah Aneh di Balik Makam Daeng Maleini Leluhur Suku Gersik Mukomuko

Ternyata mewarnai memiliki banyak manfaat untuk orang dewasa. Mewarnai adalah salah satu kegiatan yang termasuk kedalam terapi seni.

Terapi seni dilakukan untuk memperbaiki atau mengembalikan kondisi mental, emosi, dan fisik seseorang.

BACA JUGA:Pemerintah Segera Berlakukan Tarif KIR Kendaraan Terbaru, Ini Rinciannya

Lalu, apa saja manfaat mewarnai bagi orang dewasa?

1. Meningkatkan kualitas tidur

Orang dewasa cenderung mengalami kesulitan tidur. Dilansir dari laman webmd.com mewarnai sebelum tidur, akan membuat tidur lebih nyenyak daripada ketika bermain handphone sebelum tidur.

Dengan mewarnai buku sebelum tidur, maka akan menjauhkan kita dari barang elektronik dari kamar tidur, memungkinkan tingkat melatonin untuk terlepas secara alami saat tubuh bersiap untuk tidur.

BACA JUGA:Kaget Banyak Siswa Main Lato-lato, Dinas Pendidikan Lakukan Ini

2. Meningkatkan Mindfulnes

Minfulness adalah praktik yang membantu menjaga perhatian agar tetap terfokus pada kegiatan saat ini.

Mindfulness membantumu mengurangi kecemasan akan hal-hal yang terjadi di masa depan.

Mindfulness bisa dilakukan dengan berbagai cara seperti meditasi, berjalan, memasak, dan pastinya mewarnai.

Terdapat banyak manfaat potensial dari pendekatan terapeutik berbasis mindfulness seperti meningkatan kemampuan kognitif, memperlambat penuaan otak, menurunkan gejala stres, kecemasan, dan depresi, serta peningkatan rasa percaya diri.

Kategori :