Gading Jaya Serahkan JUT ke Warga

Sabtu 06-08-2022,12:59 WIB
Editor : Radar Mukomuko

SUNGAI RUMBAI, RADARMUKOMUKO.com  - Kemarin Jumat,(5/8) Pemdes Gading Jaya, resmi menyerahkan hasil pengoralan Jalan Usaha Tani (JUT) ke masyarakat.

Bangunan itu diterima Badan Permusyawaratan Desa (BPD) sebagai wakil warga setempat. Serah terima bangunan itu disaksikan langsung oleh Camat Sungai Rumbai, Pendamping Desa dan tokoh masyarakat setempat.

Pekerjaan yang diserahterimakan ini, sudah selesai 100 persen. Mulai sekarang JUT itu sudah bisa dimanfaat masyarakat. Untuk akses angkutan hasil pertanian.

Kepala Desa (Kades) Gading Jaya, Azwardi, H mengatakan, pekerjaan itu sudah selesai 100 persen. Kemudian TPK menyerahkan ke Pemdes.

Sekarang hasil pekerjaan itu sudah diserahkan kepada masyarakat Gading Jaya. "Alhamdulillah. Kegiatan fisik kita tahun ini sudah selesai dikerjakan tepat waktu. Sekarang, bangunan itu sudah kita serahkan kepada masyarakat. Kita harap bangunan itu bisa dijaga dan dirawat bersama," kata Azwardi dalam acara serah terima secara simbolis kemarin.

Lanjutnya, sebelum serah terima, pihaknya bersama pendamping desa dan kecamatan sudah turun langsung ke lapangan. Dan melihat langsung hasil pekerjaan tersebut. Sesuai dengan hasil pengecekan. Pekerjaan itu sudah sesuai dengan perencanaan.

Sesuai dengan kemampuan anggaran yang ada. Volume panjang JUT itu hanya 800 meter. "Perencanaan awal panjangnya 1 Kilo. Tetapi karena ada anggaran untuk ketahanan pangan. Dan kenaikan harga material. Sehingga panjang JUT itu hanya bisa dikerjakan 800 meter," tutupnya.(ide)

Kategori :