Sidodadi Desa Serba Digital

Rabu 10-11-2021,09:00 WIB
Reporter : Radar Mukomuko
Editor : Radar Mukomuko

PENARIK – Sidodadi merupakan desa digital yang berada di Kecamatan Penarik. Di desa ini, seluruh pelayanan sudah dilakukan secara digital. Selain pelayanan administrasi, tamu yang hadir juga mengisi buku tamu melalui anjungan pelayanan yang ada. Anjungan pelayanan ini juga dilengkapi dengan kamera, sehingga tamu yang hadir, terekam wajahnya dan tersimpan dalam server. Sebagaimana disampaikan oleh Solihin, sang operator. Solihin menjelaskan, seiring dengan berjalannya waktu, pelayanan digital ini dilakukan perbaikan. Saat ini, seluruh warga Sidodadi sudah bisa cetak Kartu Keluarga (KK) sendiri. Pasalnya layanan digital ini bisa diakses melalui smartphone. Disampaikan Solihin, seluruh data Sidodadi ada dalam anjungan ini. Mulai dari jumlah jiwa, kepala keluarga, hingga jenis usaha warga. ‘’Seluruh pelayanan bisa dilakukan melalui anjungan pelayanan ini. Selain buku tamu, juga absen perangkat desa,’’ jelas Solihin. Disampaikan Solihin, seluruh perangkat desa bisa mengoperasikan pelayanan digital ini. Ketika ada warga yang datang dan tidak bisa mengoperasikan komputer, maka perangkat desa bisa memandu. Dengan demikian, tidak ada kendala dalam pelayanan. Bagi warga yang memiliki smartphone, bisa membuka pelayanan ini dengan cara masuk melalui google. ‘’Kami sedang menyiapkan aplikasi, mudah-mudahan bulan depan sudah bisa digunakan,’’ demikian Solihin.(dul)

Tags :
Kategori :

Terkait