Distan Mukomuko: Capaian Vaksinasi PMK 100 Persen

Distan Mukomuko: Capaian Vaksinasi PMK 100 Persen

Distan Mukomuko: Capaian Vaksinasi PMK 100 Persen--Sumber Foto : Ibnu Rusdi/RMONLINE.ID

RMONLINE.IDDinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu menegaskan, capaian giat vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak peliharaan masyarakat sesuai yang ditargetkan. 

Menurut Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian, Diana Nurwahyuni, pelaksanaan vaksinasi PMK pada hewan ternak masyarakat sudah mencapai 100 persen, dan sesuai dengan yang ditargetkan.

‘’Alhamdulillah, untuk giat vaksin PMK, semuanya dapat berjalan lancar dan terlaksana sesuai target,’’ kata Diana. 

BACA JUGA:177 KUB dan 9 Koperasi Nelayan di Mukomuko Dinyatakan Aktif

BACA JUGA:Nelayan Mukomuko Mayoritas Gunakan BBM Pertalite

 Ia menyampaikan, tahun ini Pemkab Mukomuko menerima sebanyak 2.100 dosis vaksin PMK dari pusat maupun provinsi. Dalam pelaksanaannya, 520 dosis vaksin didistribusikan melalui Puskeswan.

Selain itu, vaksinasi ini juga ditujukan pada 2.100 ekor hewan ternak di daerah Kabupaten Mukomuko pada tahun 2025, yang mencakup sapi, kerbau, dan kambing.

BACA JUGA:Belum Diangkat PPPK, Gaji Honorer Belum Jelas dan Dipastikan Tidak Ada THR

BACA JUGA:Kabar Baik, THR dan TPP ASN Mukomuko Dibayar Serentak Jelang Idul Fitri 2025

Diana Nurwahyuni berharap, dengan selesainya vaksinasi ini, kesehatan hewan ternak di Mukomuko akan semakin terjamin, serta penyebaran PMK yang dapat merugikan peternak dapat teratasi.

“Tentunya harapan kita dengan adanya program ini dapat memberikan manfaat besar bagi kesehatan ternak, dan kesejahteraan peternak di daerah Kabupaten Mukomuko,’’ demikian Diana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: