Bupati Sapuan Dipastikan Siap Maju Pilkada, Tunggu Survey Parpol

Bupati Sapuan Dipastikan Siap Maju Pilkada, Tunggu Survey Parpol

Bupati Sapuan Dipastikan Siap Maju Pilkada, Tunggu Survey Parpol-Istimewa-Berbagai Sumber

RMONLINE.ID - Akhirnya Bupati Mukomuko, H. Sapuan,SE,MM,Ak,CA,CPA menegaskan kesiapannya untuk ikut kembali ikut pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Namun apakah akan maju sebagai calon Bupati kembali atau akan mencalon sebagai Gubernur Bengkulu, belum bisa dipastikan, karena menunggu ketetapan partai politik (Parpol).

Diminta keterangannya usah rapat paripurna HUT RI ke 79 di gedung DPRD Mukomuko, Jumat 16 agustus 2024, Sapuan mengatakan soal pencalonan diserahkan ke partai politik.

Jika memang dirinya diusung untuk maju dalam Pilkada oleh partai politik (parpol), maka harus siap. Saat ini menurutnya Parpol tengah melakukan survey terhadap bara bakal calon yang sudah mengajukan permohonan dukungan.

Keputusan parpol calon mana yang diusung tergantung dari hasil survey. Semua parpol pada prinsipnya sama, ingin mengusung calon yang memiliki elektabilitas dan potensi keterpilihan yang besar.

BACA JUGA:DPMD Apresiasi OTT Terhadap Pelaku Pemerasan Kades di Mukomuko

BACA JUGA:Istri Bupati Sapuan Tidak Mau Bahas Pilkada

Selain itu calon yang diusung harus benar-benar siap disegala segi untuk memenangi Pilkada dan paling penting lagi harus mampu, punya komitmen membangun daerah dan mengedepankan kepentingan masyarakat.

"Sekarang Parpol masih melakukan survey terhadap para bakal calon, tujuannya memilih yang terbaik untuk diusungkan. Karena dalam pemilihan, baik presiden, legislatif maupun kepala daerah, parpol ingin menang dan memberi calon yang terbaik untuk masyarakat dan daerah," kata Sapuan.

Terkait dengan kepastian mencalon bupati kembali atau untuk calon Gubernur, Sapuan juga menyerahkannya pada hasil survey partai politik. 

Jika dicalonkan kembali sebagai bupati ia siap dan jika memang untuk calon Gubernur juga akan dilaksanakan.

BACA JUGA:Paripurna Istimewa HUT RI ke 79, Paripurna Terakhir Anggota Dewan Lama

BACA JUGA:Gebyar Kemerdekaan, Pemkab Mukomuko Sediakan Sembako Murah untuk Masyarakat, Ini Jadwalnya

"Kambeli ke Parpol, kalau memang kita dianggap layak untuk diusung pada Pilkada nanti," tegas Sapuan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: