Pemerintah Daerah Masih Kelabakan, Ini Kegunaan Sistem SIPD

Pemerintah Daerah Masih Kelabakan, Ini Kegunaan Sistem SIPD

Pemerintah Daerah Masih Kelabakan, Ini Kegunaan Sistem SIPD-Ilustrasi-Berbagai Sumber

RMONLINE.ID - Dalam perencanaan pembangunan dan pengelolaan keuangan, pemerintah sudah mulai menerapkan Sistem Informasi Pemerintah Daerah Republik Indonesia (SIPD RI).

Namun sejauh ini masih banyak instansi atau pemerintah daerah yang kelabakan dengan penerimaan SIPD tersebut.

Terus seperti apa sistem ini dan apa bagusnya?

SIPD RI merupakan jembatan penghubung pada penerapan konsep transformasi digital pemda ke dalam Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) dan Satu Data Indonesia.

BACA JUGA:KPU Optimis Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Meningkat

BACA JUGA:Hari Ini Gerakan Tanam Padi Gogo Dukung Program PAT di Mukomuko, Dengan Target Seluas 216 Hektare

Dengan adanya digitalisasi, mewujudkan pelayanan publik yang smart customized, dan berbasis data sehingga bisa membantu untuk membangun pemerintahan yang bersih dan sesuai jalur (on the track).

Hal ini disampaikan Pelaksana Harian Dirjen Bina Keuda Kemendagri Horas Maurits Panjaitan yang dilansir dari beberapa sumber.

Dengan menggunakan SIPD RI maka bisa meminimalisasi penggunaan anggaran pemerintah daerah dalam mengembangkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di bidang perencanaan, keuangan dan pelaporan daerah.

SIPD RI dibuat untuk menyatukan data baik dari perencanaan, keuangan, sampai dengan pelaporan daerah seluruh Indonesia.

Daerah tidak perlu menganggarkan biaya untuk membangun aplikasi atau sistem terkait perencanaan dan keuangan dalam anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD). 

BACA JUGA:Ini Kata Pelatih Filipina Melihat Antusias Supporter Indonesia di GBK, Suporter Indonesia Memang Gila

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Sediakan Dana Rp17 Miliar Bayar Gaji ke 13 PNS dan PPPK

Selama ini, daerah itu membuat sistem sendiri-sendiri. Ada yang buat aplikasi tentang perencanaan, aplikasi tentang keuangan, semuanya buat aplikasi.

SIPD RI mampu mengakselerasi dan memudahkan antarkomponen pemerintah saling berbagi informasi dengan mengutamakan manajemen kerja berbasis digital (digital work management).

Hal ini sesuai dengan semangat untuk menjadikan Indonesia sebagai negara maju yang ditandai dengan pelayanan yang semakin efektif, efisien, akuntabel, transparan dan berdaya saing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: