PPP Menjadi Parpol Paling Cantik, Menjadi Rebutan Bakal Calon Bupati Mukomuko
PPP Menjadi Parpol Paling Cantik, Menjadi Rebutan Bakal Calon Bupati Mukomuko--
RMONLINE.ID - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Mukomuko, Bengkulu menjadi rebutan para bakal calon bupati dan wakil bupati.
Diketahui, setidaknya ada 7 nama yang mendaftar pada Parpol berlambanng ka'bah ini, lima diantaranya sudah mengembalikan berkas.
Walau hanya memiliki 2 kursi di DPRD Mukomuko, namun PPP memiliki posisi yang cantik dan strategis, hingga masing-masing kandidat berusaha keras merayu partai ini.
Dengan dua kursi, PPP bisa disandingkan dengan partai manapun untuk menjadi syarat pencalonan pasangan bupati dan wakil bupati.
Selain itu PPP belum memiliki kader yang diusung untuk maju sebagai calon bupati maupun wakil bupati, sehingga para bakal calon yang sudah mendaftar tidak punya pesaing diinternal parpol tersebut.
BACA JUGA:UPP Saber Pungli Provinsi ke Mukomuko, Evaluasi Kinerja Saber Pungli Daerah
BACA JUGA:Bupati Sapuan Serahkan 6 Unit Ambulance Baru untuk Puskesmas, Rawat dan Gunakan Seperlunya
Juga PPP Mukomuko memiliki kader militan yang merupakan para tokoh senior yang berpengaruh di masyarakat, sehingga sangat menguntungkan bakal calon bupati yang diusungnya untuk mendulang dukungan.
Sekjen DPC PPP Kabupaten Mukomuko, Rusman Aswardi, SP mengatakan PPP sangat terbuka bagi para kandidat yang serius ingin maju pada Pilkada mendatang.
Sekarang proses peninjauan terhadap berkas para bakal calon dan juga penilaian terhadap kesiapan mereka bersama dengan PPP pada Pilkada kelak.
PPP dipastikan akan membela kandidat yang diusungnya nantui secara full tim, karena targetnya siapapun yang diusung PPP harus menjadi pemenang Pilkada mendatang.
"Dari sekian nama yang mendaftar, kita akan lihat dan nilai kesiapannya, ini untuk memastikan keseriusan mencalon dan memenangi Pilkada. Sebab PPP akan full tim membela calonnya nanti, siapapun itu," kata Rusman.
BACA JUGA:Bupati Mukomuko Sambut Kunjungan UPP Saber Pungli Provinsi
BACA JUGA:Tiga Kapolsek di Mukomuko Bergeser, Kapolres: Segera Menyesuaikan Diri
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: