Yuk Cari Tahu, Ini Manfaat Kecombrang Bagi Kesehatan

Yuk Cari Tahu, Ini Manfaat Kecombrang Bagi Kesehatan

Yuk Cari Tahu, Ini Manfaat Kecombrang Bagi Kesehatan--

RADARMUKOMUKO.COM - Siapa yang tidak tahu dengan tanaman yang satu ini  kecombrang atau yang sering disebut dengan Etlingera elatior dalam bahasa ilmiah, yang termasuk dalam anggota keluarga Zingiberaceae.

Tanaman yang satu ini memiliki daya tariknya sendiri dengan bunga yang cantik serta aromanya yang sangat eksotis. 

Selain memiliki bunga yang cantik serta aromanya yang sangat eksotis kecombrang juga memiliki banyak sekali kandungan gizi.

BACA JUGA:Minyak Kelapa, Kunci Kulit Bersih dan Sehat dari Dapur Anda

Dalam 100 gram atau sekitar satu bunga kecombrang, terdapat 34 kalori serta berbagai jenis nutrisi penting seperti karbohidrat, serat, protein, kalium, lemak, sodium, kalsium, zat besi, vitamin c, vitamin b flavonoid, serta senyawa antioksidan lain.

Sehingga, dengan banyaknya nutrisi yang terkandung dalam kecombrang ini tak heran jika tanaman yang satu ini dapat memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh.

BACA JUGA:Tips dan Cara Menjaga Rambut Berminyak Agar Tetap Sehat dan Tidak Bau

Salah satunya adalah dapat dijadikan sebagai anti kanker titik meskipun ukuran yang kecil, kecombrang ternyata punya potensi besar dalam mencegah kanker titik bebas baru dalam sejumlah penelitian mengungkapkan bahwa senyawa alami dalam kecombrang bersifat anti kanker, mampu melawan serta menghambat pertumbuhan sel kanker dalam tubuh. 

 meski masih perlu adanya penelitian lebih lanjut pada manusia, hal ini membuktikan bahwa kecombrang memiliki potensi yang cukup besar dalam menjaga kesehatan.

Selain dapat dijadikan sebagai anti kanker, kecombrang juga dapat membantu dalam mengontrol produksi asam urat.

Selain itu juga, kecombrang juga dapat dijadikan sebagai penyelamat bagi para penderita asam urat karena memiliki kandungan senyawa alami seperti polifenol, saponin, flavonoid, sehingga dapat membantu mengontrol produksi asam urat yang berlebih.

BACA JUGA:Dapat Menurunkan Fungsi Ginjal, Inilah Cara Untuk Mengurangi Kreatinin Pada Tubuh

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa kecombrang memiliki aroma yang wangi, sehingga tak heran jika tanaman yang satu ini sering kali dijadikan sebagai bahan penghilang bau badan alami.

Aromanya yang harum membuat tanaman ini bukan hanya berguna untuk masakan, tapi juga dapat digunakan untuk menghilangkan bau badan tak sedap.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: