Tips Membersihkan Gayung Kamar Mandi Dengan Mudah, Nggak Perlu Pakai Bahan Khusus

Tips Membersihkan Gayung Kamar Mandi Dengan Mudah, Nggak Perlu Pakai Bahan Khusus

Tips Membersihkan Gayung Kamar Mandi Dengan Mudah, Nggak Perlu Pakai Bahan Khusus--

RADARMUKOMUKO.COM – Sama halnya dengan perlatan mandi yang lain, gayung pasti suatu saat akan kotor dan berlumut.

Maka dari itu, sebagai alat menampung air, gayung harusnya selalu dalam keadaan yang bersih.

Apabila gayung tersebut kotor dan berlumur, maka bisa saja air yang ada dalam gayung tersebut juga ikut kotor.

Selain itu, apabila gayung kotor  dan berlumut, maka tampilannya pun akan menjadi buruk dan tidak enak dipandang.

BACA JUGA:Rekomendasi Kegiatan Liburan Natal dan Akhir Tahun Bersama Keluarga di Hotel

Sehingga, sangat penting untuk membersihkan gayung secara rutin agar tetap bersih dan terhindar dari lumut.

Untuk membersihkan gayung sangatlah mudah. Kamu hanya perlu membersihkannya dengan menggunakan bahan serta cara yang sederhana. Salah satunya adalah dengan menggunakan soda kue.

Soda kue merupakan salah satu bahan yang sangat mudah ditemukan. Selain itu, dengan menggunakan bahan ini kamu dapat dengan mudah membersihkan gayung yang kotor.

Selain menggunakan soda kue, kamu juga membutuhkan sabun pencuci piring, perasan lemon, serta sikat gigi.

BACA JUGA:Tips dan Trik Memilih Sunscreen yang Cocok Untuk Kulit Wajah Berjerawat

Untuk membersihkannya pun cukup mudah. Pertama, cuci gayung dengan air, kemudian campurkan baking soda, sabun cuci piring dan  lemon di dalam mangkuk.

Dengan menggunakan sikat gigi bekas, oleskan pasta ke permukaan gayung dan ember lalu gosok dengan baik.

Apabila ember terlalu kotor, oleskan pasta dan biarkan selama 5 hingga 10 menit, lalu bersihkan dengan cara digosok.

Setelah itu, cuci gayung dengan air bersih, dan gayung pun suah terlihat bersih seperti baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: