Resep Laksan Ikan Khas Palembang dengan Kuah Pedas Gurih yang Bikin Nagih
Resep Laksan Ikan Khas Palembang dengan Kuah Pedas Gurih yang Bikin Nagih--
RADARMUKOMUKO.COM – Palembang memang kaya sekali akan makanan khasnya, Selain pempek ada lagi makanan khas Palembang yang wajib kamu coba, salah satunya laksan ikan.
Laksan sekilas mirip dengan burgo, namun yang berbeda laksan aslinya berisi pempek ikan yang dikukus kemudian di potong-potong dan dinikmati dengan kuah santan yang gurih dan pedas.
Laksan biasanya bisa kamu temui di rumah makan Palembang, tapi sayangnya di daerah luar Palembang belum banyak yang menyediakan makanan yang berciri khas kaldu udang dan ebi gurih yang wangi ini.
BACA JUGA:Simpel dan Ekonomis, Ini Resep Pecak Terong Ungu yang Nikmat dan Menggoda
BACA JUGA:Masakan Mewah Awal Bulan, Ini Resep Daging Sapi dan Jamur Merang Saos Teriyaki yang Bikin Nagih
Dari pada penasaran dengan rasanya, kamu bisa coba membuat sendiri makanan yang satu ini di rumah, proses pembuatannya hampir mirip dengan pempek namun perbedaan signifikannya terletak pada kuah yang disajikan.
Langsung saja, begini cara pembuatan laksan khas Palembang yang bikin nagih:
Bahan-bahan:
• 500 gr ikan tenggiri/gabus
• 250 gr tepung sagu/tapioka
• 2 siung bawang putih, haluskan
• 1 sdm tepung terigu
• 1 sdm garam
• 1 sdm gula
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: