Kenapa OS iOS Lebih Baik Dari Android?

Kenapa OS iOS Lebih Baik Dari Android?

Kenapa OS iOS Lebih Baik Dari Android?-Ilustrasi-pexels

RADARMUKOMUKO.COM - Pasar global telepon dunia dalam bidang sistem operasi di dunia saat ini dikuasai oleh Apple dan Google.

Keduanya memiliki sistem operasi yang berguna untuk menjalankan ponsel pintar saat ini.

Apple memiliki sistem operasi bernama iOS yang dipakai oleh ponsel buatan mereka sendiri, sedangkan Google punya OS android yang digunakan oleh hampir seluruh mereka ponsel di dunia.

BACA JUGA:Beda dengan Hewan Lainnya, Begini Cara Capybara Bertahan Hidup dari Serangan Predator

Lalu, apa perbedaan dari kedua OS ini? Dan Mengapa iOS lebih unggul dari Android?

Terkait dengan segi pasarnya sendiri, kedua OS ini memiliki pasar yang berbeda. iOS hanya dipasarkan untuk produk dari Apple saja seperti iPhone, iWatch, dan iPad.

Sedangkan Android memiliki pasar yang cukup luas. Hampir seluruh merek ponsel di dunia menggunakan sistem operasi Android.

Untuk segi performa, iOS lebih unggul dari Android. Sistem operasi iOS dikenal memiliki performa yang lebih cepat dan mulus dibandingkan dengan Android meskipun kapasitas RAM yang digunakan lebih kecil.

BACA JUGA:Mobil Listrik si Calon Penguasa Pasar Otomotif Masa Depan

Hal ini yang menjadi salah satu alasan yang membuat sebagian orang lebih memilih membeli HP iPhone generasi lama dibandingkan dengan membeli HP Android baru meskipun harga yang ditawarkan sama.

Selain itu, dalam segi keamanan OS iOS memiliki keamanan yang ketat dibandingkan dengan android. Tak sembarang aplikasi bisa di install di ponsel yang menggunakan OS iOS.

Selain itu, keamanan dalam terjadinya serangan virus pun lebih ketat iOS daripada android. iOS mengadopsi model sumber “closed source” dimana orang akan sulit untuk mengotak-atik ponsel dengan OS iOS.

Dengan begitu keamanan data dalam ponsel akan aman dan mengurangi resiko adanya kebocoran data bagi penggunanya.

Artikel ini dibuat dan dikutip berdasarkan referensi dari berbagai sumber 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: