Beri Kenyamanan Pengunjung, Sat Samapta Patroli di Area Pasar Malam

Beri Kenyamanan Pengunjung, Sat Samapta Patroli di Area Pasar Malam

Beri Kenyamanan Pengunjung, Sat Samapta Patroli di Area Pasar Malam-Sahad Abdullah-radarmukomuko.com

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM - Polda Bengkulu, Polres MUKOMUKO terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan cara melakukan pengamanan dan patroli di tempat rawan terjadinya gangguan kamtibmas.

Seperti halnya, tim Patroli Sat Samapta Polres Mukomuko melaksanakan patroli di lokasi pasar malam lapangan Pemda Mukomuko. Sabtu 18 Februari 2023.

Selain patroli, anggota juga memberikan himbauan kamtibmas kepada pengunjung dan pedagang yang berjualan pagi ini. Dimana patroli tersebut sebagai upaya untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) disekitar lokasi pasar. Meskipun masih terlihat sepi di pagi hari, namun semangat tim Patroli Sat Samapta dalam melaksanakan tugas tetap tinggi. 

BACA JUGA:Markas Pijat di Mukomuko Digemari Partai Paruh Baya

Kapolres Mukomuko, AKBP Nuswanto, S.H, S.Ik, MH melalui Kasat Samapta AKP S.M.O. Aritonang, S.H, MH menyampaikan, tujuan kegiatan ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Baik yang sedang berbelanja dan berjualan maupun bagi yang sekdar jalan-jalan.

Tidak hanya pagi, siang atau sore, tapi malam pun juga akan dulakukan patroli ke kawasan pasar ini. Mengingat dalam rangka HUT Kabupaten Mukomuko pasti akan banyak masyarakat yang berkunjung ke pasar malam.

"Kami siaga di area pasar malam, dan pusat kegiatan HUT Kabupaten,” ucap AKP Aritonang. 

BACA JUGA:Putra Dai Sejuta Umat, Safari Dakwah di Mukomuko

Aritonang juga menyampaikan, pengamanan kegiatan HUT Kabupaten Mukomuko ke-20 tidak hanya diokasi pameran. Tapi juga di titik lain, tempat diadakan kegiatan. Sebagai contoh, di lokasi pertandingan sepak bola, Bupati Cup. Di lapangan pancasila Desa Lubuk Mukti, Kecamatan Penarik. 

"Dimana ada kegiatan HUT, disana ada penjagaan," pungkas Aritonang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: