Bupati Segera Bagikan Seragam Sekolah Gratis

Bupati Segera Bagikan Seragam Sekolah Gratis

--

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Seragam sekolah gratis untuk murid SD dan SMP sederajat sudah tersedia di Dinas pendidikan dan kebudayaan Mukomuko. Rencananya dalam waktu dekat segera dibagikan pada seluruh sekolah untuk didistribusikan pada masing-masing siswa penerima. Kemungkinan besar seragam sekolah ini akan diserahkan secara resmi oleh bupati bersamaan dengan Hari Guru Nasional (HGN) pada 25 November kelak. 

Diketahui seragam yang akan dibagikan berupa seragam merah putih dan seragam olahraga untuk SD sederajat. Kemudian seragam putih biru dan pakaian olahraga untuk SMP sederajat. Penerimanya murid Sekolah Dasar (SD) yakni sebanyak 3.432 siswa dan untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP) sebanyak 2.438 siswa.

Kepala Bidang Pendidikan Dasar (Dikdas) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Mukomuko, Arni Gusnita, S.Pd.AUD, MM, membenarkan saat ini seragam gratis untuk pelajar sudah tiba di Mukomuko. Sekarang proses pengecekan dan pembagian sesuai dengan jumlah sekolah dan total penerimanya.

‘’Kita bagikan dulu sesuai dengan sekolah, sehingga nanti bisa langsung diserahkan pada kepala sekolahnya sesuai dengan jumlah penerima masing-masing,’’ katanya.

Untuk penyerahan pihak Dinas pendidikan masih menunggu petunjuk dari bupati. Bisa jadi secara simbolis serah terima akan dilakukan bersamaan dengan hari guru. 

‘’Nanti kita akan koordinasi dulu dengan Sekda juga menunggu petunjuk dari bupati. Kalau memang akan diserahkan simbolis pada hari guru, kita sudah siapkan,’’ paparnya.

Masih dikatakannya, dinas dalam hal ini menyerahkan pada pihak sekolah. Sementara yang akan mendistribusikan ke murid atau siswa langsung oleh pihak sekolah.

‘’Kami hanya menyerahkan ke sekolah, nanti masing-masing penerima mengambilnya di sekolah,’’ tutupnya.(jar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: