Batu Ejung Memilih, 11 Calon Siap Rebut Kursi BPD

Batu Ejung Memilih, 11 Calon Siap Rebut Kursi BPD

--

RADARMUKOMUKO.COM - Desa Batu Ejung, Kecamatan Teramang Jaya Kabupaten Mukomuko bakal melaksanakan pemilihan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang rencana bakal digelar pada 2 Oktober 2022 mendatang. Hal ini disampaikan Camat Teramang Jaya, Abdul Hadi, S.Sos. 

Sebelumnya, 11 orang telah ditetapkan sebagai calon BPD Batu Ejung. 11 calon tersebut akan memperebutkan 5 kursi, 1 kursi untuk keterwakilan perempuan. 

Dijelaskan Camat, metode pemilihan dibagi 2 wilayah (daerah pilih) serta memilih keterwakilan perempuan. "Jadi, 1 wilayah atau Dapil ada 4 calon. Itu dipilih langsung oleh masyarakat yang ada di Dapil masing-masing. Beda hal dengan keterwakilan perempuan, akan dipilih oleh seluruh warga Desa Batu Ejung yang telah memiliki hak suara," terang Abdul Hadi. 

Adapun nama-nama kontestan BPD Batu Ejung yaitu, calon keterwakilan perempuan, nomor urut 1 Gusmawati, nomor 2 Rozalina Kurmasari, nomor 3 Sri Hartati. Kemudian calon wilayah satu, nomor 1 Marjono, nomor 2 Habaman, nomor 3 Febi Prisiswanto, nomor 4 Saripudin. Selanjutnya wilayah dua nomor 1 Pranedonis Saputra, nomor 2 Afrizal, nomor 3 Piko Purnawan Sunata, nomor 4 Anti Kasno. 

"Nama-nama serta nomor urut masing-masing telah ditetapkan pada 25 September 2022. Mereka sudah sah sebagai calon BPD," ujar Camat. 

Ia berharap, proses pemilihan BPD Batu Ejung ini dapat berjalan dengan lancar hingga penetapan anggota BPD terpilih. 

"Sebelum penetapan ada waktu masa penyelesaian sengketa selama 2 hari atau tanggal 3 dan 4 Oktober 2022. Tapi kita berharap pesta demokrasi desa ini sukses tanpa masalah," pungkas Abdul Hadi. (nek)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: