Harga Bahan Pokok Masih Stabil, Kecuali Cabai

Harga Bahan Pokok Masih Stabil, Kecuali Cabai

Pengecekan Harga Bahan Pokok--

RADARMUKOMUKO.COM – Pasca kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Harga sejumlah bahan pokok di pasar-pasar tradisional di wilayah Kabupaten Mukomuko, Bengkulu masih stabil. 

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop dan UKM) Kabupaten Mukomuko, Ruri Irwandi, ST., MT kepada radarmukomuko.com (06/09/2022).

‘’Sampai hari ini, harga bahan pokok di beberapa pasar tradisional masih stabil. Tidak ditemukan adanya lonjakan harga, kecuali cabai, naik sepuluh ribu dari pekan lalu,’’ ungkap Ruri Irwandi. 

Pasca kenaikan BBM, kata Ruri, pihaknya telah melaksanakan giat monitoring harga bahan pokok di beberapa pasar tradisional. 

Sebelumnya, pemantauan harga bahan pokok di wilayah Kecamatan Ipuh dan Kota Mukomuko. Hari ini, kata Ruri, pihaknya turun ke wilayah Kecamatan Penarik dan Teras Terunjam. 

‘’Dari beberapa lokasi yang kami survei, hanya cabai yang mengalami kenaikan. Di Koto Jaya cabai sempat di jual dengan harga Rp 100 ribu per kilogram. Namun untuk Penarik dan Teras Terunjam  hari ini, cabai seharga Rp 90 ribu perkilogram,’’ ulasnya. 

‘’Khusus untuk beras, tepung, gula dan minyak goreng belum ada kenaikan,’’ imbuhnya. (nek)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: