Perwira Polri Bantu 1 Unit Mobil Operasional untuk Ponpes di Mukomuko
MUKOMUKO, radarmukomuko.com – Kabar gembira bagi masyarakat yang ingin menitipkan anaknya melanjutkan pendidikan tingkat SD dan SMP sederajat di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Fattah Nailul Anwar (AFNA) Desa Sari Makmur, Kecamatan Air Dikit Kabupaten Mukomuko, Bengkulu. Mulai tahun ajaran 2022/2023, Ponpes AFNA menyediakan sarana transportasi. Berupa 1 unit mobil khusus antar jemput bagi para santri yang menimba ilmu pengetahuan di yayasan tersebut. Informasi terhimpun, 1 unit mobil operasional antar jemput santri Ponpes AFNA, merupakan bantuan hibah dari salah seorang Perwira Polri. Sebut saja, Kombes Pol Wisnu Widarto,S.Ik, mantan Kapolres Mukomuko yang kini menjabat Kabag Visilap Rosssidik Bareskrim Polri. Dimana, 1 unit bus uncle kapasitas 16 penumpang hibah perwira berpangkat tiga melati tersebut diterima pihak Ponpes sejak Ramadhan 1443 Hijriah lalu. ‘’Ya, mobil operasional untuk angkutan santri ini merupakan bantuan dari mantan Kapolres Mukomuko, pak Wisnu Widarto. Kepedulian beliau, mobil ini akan kita gunakan untuk antar jemput santri. Mulai dari tahun ajaran baru nanti, santri yang menimba ilmu di Ponpes akan dibantu dengan kendaraan antar jemput,’’ kata pendiri Yayasan Ponpes AFNA, Miftachul Huda Alchakimi ketika ditemui, Kamis (25/05/2022). Tidak semua santri yang bakal mendapat pelayanan antar jemput. Menurut Miftachul Huda Alchakimi yang akrab disapa Gus Huda, untuk tahap pertama ini, pelayanan antar jemput bagi santri masih terbatas. Rute yang bakal dilalui khusus bagi santri yang berdomisili di ruas Jalan Lintas Barat (Jalinbar), mulai dari Bukit Damri hingga Pasar Baru Penarik. Tak cukup sampai disitu, bagi santri yang ingin mondok, juga telah disediakan asrama. ‘’Antar jemput tidak untuk semua santri. Rute pelayanan antar jemput juga kita tetapkan, dan menyesuaikan dengan kondisi. Namun untuk pilihan lain, para santri bisa mondok di lingkungan Ponpes,’’ ujarnya. Dilain sisi, Gus Huda, juga menyampaikan bahwa Ponpes yang dipimpinnya masih dalam menjajaki perkembangan. Butuh sumbang saran dan pemikiran dari banyak pihak untuk menapaki kemajuan. Diakuinya, tahun ajaran 2021/2022 merupakan tahun pertama penerimaan santri baru. Untuk tahun kedua ini, pihaknya juga telah membuka pendaftaran penerimaan santri baru. Katanya, untuk sementara 20 orang calon santri baru untuk tingkat SMP sudah konfirmasi dan mendaftarkan diri. ‘’Pendaftaran siswa baru untuk tahun kedua ini masih dalam proses. Kami masih membuka pendaftaran hingga dimulainya tahun ajaran baru,’’ pungkasnya. (nek)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: