RADARMUKOMUKO.COM - Besarnya manfaat dan pengaruhnya terhadap perekonomian masyarakat, maka pemerintah bersama perbankkan terus melanjutkan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2026, salah satunya KUR BRI.
Seperti sebelumnya KUR BRI menjadi solusi pembiayaan bagi pelaku usaha karena menawarkan plafon pinjaman besar dengan skema cicilan yang cukup ringan.
KUR BRI 2026, plafon pinjaman bisa mencapai Rp 500 juta bahkan diisukan bakal mencapai Rp 1 miliar dengan tenor angsuran hingga 5 tahun.
Suku bunga yang diterapkan juga relatif rendah sesuai dengan ketentuan pemerintah, yaitu 6% per tahun.
KUR sendiri merupakan program subsidi pemerintah yang ditujukan khusus untuk membantu pelaku usaha, termasuk UMKM.
BACA JUGA:Isu Mutasi Kepsek di Mukomuko, Dua Syarat Ini Wajib Dipenuhi Guru Untuk Bisa Menjadi Kepala Sekolah
BACA JUGA:Genjot PAD, Mukomuko Perlu Upgrade NJOP dan Data Objek Pajak PBB Serta Retsribusi
Untuk pinjaman hingga Rp 500 juta, biasanya masuk dalam kategori KUR Kecil dengan bunga 6%, dan umumnya memerlukan jaminan atau agunan.
Sementara itu, untuk pinjaman Rp 100 juta ke bawah, debitur biasanya tidak diwajibkan memberikan jaminan.
Untuk mengajukan KUR, masyarakat atau pelaku UMKM bisa mendaftar program KUR BRI 2026 melalui website resmi BRI atau langsung datang ke kantor cabang terdekat.
Debitur wajib memenuhi beberapa persyaratan, antara lain:
- Usia minimal 21 tahun
BACA JUGA:Sanggar Seni Sakora Awak Tampil Memukau di Kota Bengkulu, Disaksikan Walikota
BACA JUGA:BKPSDM Siapkan Mutasi Untuk Mengisi 45 Kursi Jabatan Eselon III dan Eselon IV Kosong