Waspada! Netizen Gen Z Banyak Alami Gangguan Tuli Karena Keseringan Menggunakan Headset

Senin 29-04-2024,19:30 WIB
Reporter : Reza Alfis Syahfar
Editor : Ferly Saputra

RADARMUKOMUKO.COM – Belakangan ini para warganet mengeluh karena gangguan pendengaran yang mereka alami.

Bahkan, banyak diantara mereka yang mengidap ruko karena kebiasaan menggunakan headset sehari-hari.

Beberapa dari mereka bilang jika mereka seringkali menggunakan headset dalam jangka Wajtu yang lama, dibawa tidur, sehingga volumenya juga dipasang cukup tinggi.

Salah satu keluhan dari netizen juga mengatakan setelah mereka cek ke dokter ternyata bisa terkena saraf dan tidak bisa menggunakan alat bantu.

dr Ahmad Wahyudin, SpTHT, menyebut hal ini bisa terjadi dalam jangka waktu panjang.

BACA JUGA:Mau Bikin Usahamu Sukses dan Berhasil? Begini Tips Mengatur Keuangan dalam Usaha

BACA JUGA:Jangan Sepelekan Catatan Keuangan dalam Bisnis, Inilah Pentingnya Mencatat Keuangan dalam Menjalani Bisnis

Dirinya mengimbau masyarakat untuk tidak memakai headset melampaui delapan jam sehari, terlebih jika biasa mendengarkan suara melewati 80 desibel. 

Semakin tinggi volume yang didengarkan, semakin tinggi risiko pendengaran berkurang.

Menurut Ahmad, batas aman mendengarkan suara melalui headset sebaiknya tidak melebihi 50 desibel.

"Namun kalau tingkat kebisingan melewati 80 db dalam penggunaan lama tidak dianjurkan," tegas dia 

Banyak keluhan yang bisa muncul saat seseorang mengalami gangguan pendengaran. Seringnya, sejumlah pertanda awal adanya gangguan pendengaran kerap diabaikan. Mulai waspada ketika mengeluhkan gejala berikut:

• Kesulitan mendengar pembicaraan orang lain secara jelas, atau kesalahan mendengar. Hal ini terutama dapat dialami pada situasi ramai.

• Sering meminta orang mengulang pembicaraan.

• Mendengarkan musik atau TV lebih keras dari orang biasa.

Kategori :