Parpol Sudah Buka Pendaftaran Calon Bupati, Peminat Masih Sepi

Selasa 23-04-2024,08:00 WIB
Reporter : Amris
Editor : Amris

BACA JUGA:Awal Mei 2024, Sebanyak 225 Honorer Pemkab Mukomuko Lepas Status jadi PPPK

Namun ia belum tahu apakah akan ada calon yang serius atau tidak untuk mencalonkan diri. 

Ia juga mengatakan, Gerindra tetap memberi kesempatan pada kader parpol jika berminat maju pada pilkada nanti. 

"Kita masih menunggu perintah DPP untuk membuka pendaftaran," paparnya.

Ketua DPD PKB, Haidir, S. iP juga mengatakan untuk PKB dalam waktu dekat akan dilakukan rapat bersama persiapan pembukaan pendaftaran calon kepala daerah. 

PKB akan membuka selebar-lebarnya bagi kader dan non kader untuk mendaftar sebagai calon bupati dan wakil bupati. 

Harapannya ada kader yang akan diusung pada Pilkada bupati dan wakil bupati Mukomuko, karena PKB merupakan salah satu partai pemenang dengan 3 kursi dewan di Mukomuko.

"Kita buka seluasnya bagi yang berminat, nanti akan ada proses seleksi pada setiap pendaftaran, kader tetap diprioritaskan," tuturnya.

Pengurus Hanura Mukomuko, Wisnu Hadi,SE juga mengatakan untuk Hanura yang diketahui merupakan partai pemenang kedua pemilu di Mukomuko akan membuka pendaftaran mulai minggu depan.

Hanura akan mengutamakan kader yang ingin mencalonkan diri pada Pilkada kelak. 

Pendaftaran dibuka secara umum, para pendaftar akan mengikuti beberapa tahapan seleksi atau penilaian oleh timsel parpol dari kabupaten hingga pusat.

“Proses seleksi atau penilaian bertahap, dari kabupaten, setelah itu provinsi hingga pusat,” pungkasnya.*

Kategori :