Menu Berbuka Atau Sahur, Begini Cara Membuat Kroket Kentang yang Sehat

Selasa 19-03-2024,11:00 WIB
Reporter : Ahmad Famuji
Editor : Ferly Saputra

Bahan Kulit:

Kentang 500 gr, Tepung terigu 100 gr, susu kental manis, margarin, 1 butir telur, garam, lada bubuk, kaldu ayam, dan daun bawang.

BACA JUGA:Amanda Manopo Bagikan Rahasia Sukses Turunkan Berat Badan, Ternyata Pakai Diet Ini

Bahan Olesan:

Tepung panir, tepung terigu, dan 1 butir telur.

Cara Membuat :

1. Pertama iris-iris wortel, daun bawang, bawang merah, dan bawang putih.

2. Kemudian tumis bawang merah dan bwang putih hingga harum, masukan wortel, kaldu ayam, garam, dan lada bubuk. Kemudian aduk hingga tercampur merata dan masak hingga matang.

3. Tambahkan daun bawang yang sudah dipotong sebelumnya dan aduk hingga tercampur merata.

4. Kemudian bersihkan kentang, potong dan kukus hingga matang. Kemudian goreng sebentar.

5. Haluskan kentang dan sisihkan.

6. Selanjutnya masukan margarin, air, dan susu kental manis lalu masak hinggga margarin meleleh.

7. Setelah itu, masukan tepung terigu dan aduk hingga menjadi adonan.

8. Masukan kentang yang sudah di haluskan dan tambahkan daun bawang, dan telur. Aduk hingga tercampur merata.

9. Ambil adonan kentang dan buatkan bulat-bulatan. Lalu celupkan ke adonan tepung yang sudah di campur air. Dan terakhir lumuri dengan tepung panir.

10. Goreng hingga matang atau berubah kecoklatan.

Kategori :