Ini Asupan yang Penting Pada Saat Sahur, Agar Tubuh Tetap Segar dan Sehat Selama Puasa

Jumat 15-03-2024,12:30 WIB
Reporter : Ahmad Famuji
Editor : Ferly Saputra

Asupan nutrisi selanjutnya yang juga penting untuk diperhatikan adalah serat. Makanan yang mengandung serat dapat memberikan ketahanan lapar yang lebih lama.

BACA JUGA:Ngeblank Pas Presentasi? Ini Cara Mengatasi Otak Blank Saat Public Speaking Menurut Ahli

Beberapa sumber serat adalah sayuran seperti brokoli, wortel dan masih banyak lagi. Bisa juga dari buah seperti kurma, pir atau apel.

Lemak Sehat

Lemak sehat juga penting sebagai asupan pada saat sahur. Lemak sehat memberikan rasa kenyang lebih lama sehingga membuat tidak lapar pada siang hari.

Sumber lemak sehat diantaranya adalah kacang almond, kenari, dan kacang-kacangan lainnya.

Mineral

Tentunya yang juga tak kalah penting yang dibutuhkan tubuh saat sahur adalah asupan mineral.

Asupan mineral yang tercukupi akan mencegah tubuh mengalami dehidrasi sehingga tidak kehausan.

Minumlah air putih yang cukup setidaknya 8 gelas dalam sehari. Kalian bisa mengonsumsi dua gelas pada saat sahur, dua pada berbuka dan 4 di sela waktu berbuka dan sahur.

Konsumsi Suplemen Vitamin

Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi kalian juga bisa mengonsumsi suplemen vitamin.

Namun penting untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan ahli kesehatan untuk mengonsumsi suplemen.

Itulah asupan nutrisi yang dibutuhkan tubuh dan penting untuk sahur. Semoga bermanfaat.*

Kategori :