RADARMUKOMIUKO.COM – Perbincangan tentang masa kontrak member BLACKPINK sebagai sebuah grup memang menjadi obrolan sejak awal tahun 2023 lalu.
Kembali, BLACKPINK menjadi sorotan setalah mendapat kabar bahwa seluruh anggota fokus pada kegiatan solo mereka masing-masing.
Adapun kegiatan solo yang mereka lakukan ini sejalan dengan resminya mereka keluar sebagai idol dari Agensi YG Entertainment.
Meski sudah tidak terjalin kontrak dengan agensi tersebut, mereka masih berada dalam kontrak dengan agensi tersebut sebagai sebuah grup, sehingga banyak netizen yang mempertanyakan nasib comeback dari BLACKPINK ini.
Seperti yang kita ketahui bahwa seluruh anggota BLACKPINK sepakat untuk tidak memperpanjang kontrak individu mereka dengan YG Entertainment.
BACA JUGA:Maksud Hati Menutup Aurat, Pakai Hijab Malah Berdosa, Abis 4 Gaya Hijabnya Seperti Ini Deh
BACA JUGA:Resep Baby Crab yang Viral dan Super Renyah, Jajanan yang Lagi Hits Banget!
Setelah mereka memutuskan untuk tidak perpanjang kontrak, Mereka pun perlahan-lahan mulai melakukan aktivitas solo yang belum pernah mereka lakukan sebelumnya.
Bahkan, beberapa diantara mereka ada yang mulai mendirikan agensi masing-masing untuk kegiatan solo mereka di masa depan.
Karena terlalu sering melakukan aktivitas solo ini, sehingga nasib comeback grup BLACKPINK pun mulai dipertanyakan.
Salah satu pejabat YG Entertainment mengungkapkan kalau comeback-nya BLACKPINK di tahun 2024 saat ini sangat kecil.
BACA JUGA:Lembut dan Manis dengan Vla yang Lumer, Ini dia Resep Kue Lumpur Lapindo yang Bikin Ketagihan
BACA JUGA:Resep Cuciwis Cah Daging, Hidangan Ala Restoran yang Enak dan Gampang Dicoba
Pejabat YG Entertainment tersebut mengatakan saat ini seluruh anggota BLACKPINK fokus dengan tantangan baru dalam berkarier.
Seluruh anggota BLACKPINK dan YG Entertainment dikabarkan akan mendikusikan kembali mengenai comeback grup secara berkala.*