BCL & Reza Rahadian Kembali Jadi Pasangan di Film Terbaru yang Berjudul Pasutri Gaje

Kamis 18-01-2024,18:00 WIB
Reporter : Reza Alfis Syahfar
Editor : Fitriani

RADARMUKOMUKO.COM – Salah satu film Indonesia saat ini sedang tayang di berjudul PASUTRI GAJE.

Film ini dibintangi oleh artis dan aktor terkenal Indonesia yaitu Bunga Citra lestari dan Reza Rahadian.

Mereka berdua menjadi pasangan suami istri dan memerankan tokoh Adelia yang diperankan oleh Bunga Citra Lestari dan Adimas yang diperankan oleh Reza Rahardian.

BCL mengaku memiliki kesulitan tersendiri karena harus mengimprovisasi percintaan pada usia 20 tahunan.

"Adelia itu gemes, lucu, dan Adelia itu manja kesulitannya kita harus membangun benih-benih rasa pada usia 20-an. Kalau masalah kemistri insya Allah tidak ada masalah," kata BCL.

BACA JUGA:6 Kebiasaan Yang Sering Dilakukan Dapat Merusak Rambut

Hal tersebut pun ternyata selaras dengan Reza Rahadian ia mengaku merasa tidak kesulitan dalam membangun chemistry karena sudah kenal dengan BCL dari lama.

"Soal kemistri tidak ada masalah  kita nggak punya formula khusus. Kita sahabat, ya tinggal on aja kalau berakting. Saya juga senang dengan Fajar karena tabah, sabar, sangat percaya pada performance, dia detil ngomongin dapetin rasa di scene-scenenya, adem kalau dekat Fajar." terang Reza.

Selain itu juga Reza Rahadian menilai bermain dengan film genre komedi lebih sulit dibandingkan genre lainnya.

Jadinya pun juga memuji penampilan terbaik BCL dalam film ini.

"Karena menurut saya lebih susah berperan di film komedi ya dari genre-genre lainnya, dan menurut saya ini salah satu penampilan terbaik BCL, yaaa," tambahnya.

Sementara itu, pemeran lainnya dalam film ini yaitu komedian Andre Taulany sempat takut bermain dalam film ini.

BACA JUGA:Kamu Harus Paham, Ini Cara Menggunakan Shampo Rambut Yang Benar

Dirinya mengaku sudah lama tidak berakting di layar lebar sejak sekitar 20 tahun lalu.

"Bangga banget main di film ini. Awalnya saya takut akting saya kaku  setelah saya tahu sutradaranya Fajar Bustomi, saya langsung terima. Dan benar, di film ini saya dapat kebebasan, kata Fajar suka-suka lu aja, yang penting improvisasi," kata Andre.

Kategori :

Terpopuler