Ingin Meningkatkan Kelenturan Tubuh? Inilah Beberapa Olahraga yang Bermanfaat Untuk Melenturkan Tubuh

Senin 08-01-2024,12:00 WIB
Reporter : Ahmad Famuji
Editor : Fitriani

RADARMUKOMUKO.COM – Kelenturan tubuh merupakan salah satu komponen dalam kebugaran tubuh.

Kelenturan yang dimaksud adalah kemampuan tubuh untuk melakukan aktivitas dengan mudah dan fleksibel.

Kelenturan tubuh bermanfaat untuk mengurangi dan mencegah terjadinya cedera ketika berolahraga.

BACA JUGA:3 Cara Cepat Memutihkan Wajah Hitam Tanpa Skincare dalam 1 Hari

Untuk meningkatkan kelenturan tubuh dapat dilakukan olahraga-olahraga tertentu. Berikut ini beberapa olahraga yang meningkatkan kelenturan tubuh.

Glute Bridge Single Leg Progression

Olahraga pertama yang bermanfaat untuk meningkatkan kelenturan tubuh adalah glute bridge single lag progression. Olahraga ini dilakukan dengan cara berbaring di matras kemudian satu kaki di tekuk dan kedua tangan berada di samping tubuh. Sementara kaki satunya di angkat. 

Kemudian kencangkan otot perut dan angkat perut dan bokong ke atas tahan dan turun.

Seated Butterfly Strecth

Olahraga untuk meningkatkan kelenturan otot adalah dengan melakukan gerakan seated butterfly strecth. Gerakan ini dilakukan dengan cara duduk dengan kaki bersila dimana antara tumit kaki saling bertemu. Kemudian tangan di letakkan di kaki dan kemudian kencangkan perut, hembuskan nafas secara perlahan sembari membungkukan punggung.

BACA JUGA:Masker Jeruk Nipis, Solusi Alami untuk Kulit Cerah dan Sehat

Side Lying Quadriceps Stretch

Olahraga yang juga dapat meningkatkan kelenturan tubuh adalah side lying quadriceps strecth. Olahraga ini dilakukan dengan membaringkan tubuh dengan posisi miring. Kemudian tangan bagian atas memegang kaki dan membelakangkan kaki menuju bokong.

Swan Pose

Selanjutnya yang juga bermanfaat untuk meningkatkan kelenturan otot adalah swan pose. Olahraga in dilakukan dengan cara membaringkan tubuh dengan posisi tengkurap. Setelah itu meletakkan kedua telapak tangan ke lantai. 

Kategori :