Kenapa Kita Sering Terbangun Jam 3 Hingga Jam 4 Pagi? Para Pakar Ungkap Alasannya

Jumat 05-01-2024,16:30 WIB
Reporter : Reza Alfis Syahfar
Editor : Fitriani

Terdapat beberapa faktor yang menjadi alasan mengapa seseorang dapat selalu bangun di jam-jam tersebut.

Apabila kamu kerap terbangun di jam-jam tersebut setiap harinya, maka dapat dipastikan bahwa kamu mengalami stres.

Terlebih lagi jika kamu kebiasaan terbangun di jam-jam tersebut padahal tidak terjadi apa-apa.

Mengapa stres dapat menyebabkan kita bangun dini hari?

BACA JUGA:Lagi Liburan ke Bandung, Kurang Afdol Rasanya Kalo Belum Beli Oleh-Oleh Berikut Ini

Hal tersebut disebabkan karena ketika berada dalam kondisi tersebut, tubuh akan mengaktifkan gejala saraf simpatik yang membuat seseorang terbangun tengah malam maupun dini hari.

Kemudian, apabila kamu selalu bangun jam 3 pagi, juga merupakan ciri-ciri gangguan tidur insomnia.

Diagnosis dari kondisi ini adalah sulit untuk kembali tertidur setelah terbangun tengah malam setiap harinya.

Orang yang mengalami insomnia biasanya merupakan orang yang sudah berusia lanjut dengan tingkat kejadian mencapai 40%.* 

Kategori :