RADARMUKOMUKO.COM – Selain tahu, tempe juga merupakan olahan dari fermentasi kedelai yang tak kalah enak dan bergizi. Tempe bisa dimasak menjadi berbagai macam varian, salah satunya camilan pedas mengenyangkan seperti tempe belah pedas.
Selain digoreng biasa ataupun mendoan, tempe bisa dikreasikan dengan isian sambal di dalamnya. Mirip dengan pempek panggang, tempe juga dibelah dan di isi sambal bedanya tempe bukan di panggang melainkan digoreng.
BACA JUGA:Tips Merawat Burung Peliharaan Suami Agar Selalu Berkicau, Jangan Sering Dipegang
Selain mengenyangkan, camilan yang satu ini cocok untuk kalian para pecinta makanan pedas. Gak usah berlama-lama, cobain yuk. Dikutip dari berbagai sumber, begini resepnya:
Bahan-bahan:
• 1 papan tempe tebal
• 100 gr ayam suwir
• 1 sdt gula
• 1 sdt kaldu
• 1 sdt garam
Bumbu halus:
• 10 bh cabai merah keriting
• 20 bh cabai rawit
• 3 bh bawang merah
• 2 bh bawang putih