RADARMUKOMUKO.COM – Di era gempuran makanan-makanan mewah dan modern, ternyata masakan rumahan masih jadi favorit untuk keluarga, salah satunya oseng kates.
Kates mengkal yang belum matang sepenuhnya di olah dengan berbagai bumbu dapur membuat masakan ini menjadi perpaduan yang pas, apalagi jika dinikmati dengan nasi hangat bareng keluarga, dijamin mau nambah nasi terus.
- BACA JUGA:Tak Perlu Banyak Bahan, Begini Cara Membuat Bawang Goreng Crispy dan Tahan Lama, Ternyata Mudah dan Ekonomis
- BACA JUGA:Sate Enak Anti Kolesterol, Ini Resep Sate Jamur yang Menggugah Selera
Langsung saja, begini resep dan cara membuat oseng kates yang rasanya mantap:
Bahan-bahan:
• 1/2 bh pepaya/kates muda ukuran sedang
• Air secukupnya
Bumbu halus:
• 5 siung bawang merah
• 3 siung bawang putih
• 5 bh cabai rawit
• Garam, gula pasir, dan kaldu bubuk secukupnya
- BACA JUGA:Pedas Mantap, Ini Resep Isian Cireng Ayam yang Enak dan Simpel
- BACA JUGA:Bisa Dicoba, Begini 5 Cara Ampuh Agar Tidak Mabuk Perjalanan Ketika Bepergian Jauh
Cara membuat:
1. Kupas pepaya muda, kemudian serut pepaya menggunakan serutan dan cuci bersih.
2. Blender semua bumbu halus, kemudian tumis hingga matang dan harum.
3. Masukkan serutan pepaya ke dalam bumbu tumis, beri air secukupnya kemudian aduk rata.