RADARMUKOMUKO.COM – Bangka Belitung merupakan salah satu provinsi yang masuk dalam kawasan daerah Sumatera.
Bangka Belitung memiliki pulau tersendiri yang terpisah dengan Pulau Sumatera.
Daerah yang terkenal sebagai daerah penghasil timah ini memiliki keberagaman budaya dan tradisi dari perpaduan budaya Melayu dan Tionghoa.
BACA JUGA:Menjadi Negara Dengan Jumlah Penduduk Terbanyak di Dunia, Berikut 3 Fakta Unik Tentang China
BACA JUGA:Ini Dia Fakta Menarik Dari Uni Emirat Arab, Ternyata Punya Gedung Tertinggi di Dunia
Salah satu bentuk wujud dari perpaduan keduanya adalah dari bentuk serta arsitektur rumah tradisional Bangka Belitung.
Berikut ini 2 jenis rumah tradisioanl di Bangka Belitung.
Rumah Limas
Pertama rumah tradisional Bangka Belitung adalah rumah limas yang di adaptasi dari rumah tradisional Sumatera Selatan.
Rumah ini di pengaruhi oleh orang-orang Sumatera Selatan yang merantau ke Bangka Belitung.
Rumah limas memiliki desain yang mirip dengan rumah panggung namun desainnya lebih modern.
Dinamakan rumah limas karena bentuk atapnya yang berbentuk limas dengan adanya bengkilas atau ketinggian lantai yang berbeda.
Rumah limas memiliki beberapa perbedaan yang di dasarkan dengan status sosial dalam masyarakat.
Rumah Rakit
Selain rumah limas, Bangka Belitung juga memiliki rumah tradisional lain yaitu rumah rakit. Rumah rakit di huni oleh masyarakat yang tinggal di daerah perairan.