Mitos Asal Usul Tuyul, dari Janin Hingga Roh Orang Meninggal

Sabtu 15-07-2023,08:00 WIB
Reporter : Tim Redaksi RM
Editor : Amris

Sama seperti tuyul, makhluk mistis ini juga memiliki kekuatan mistis.

BACA JUGA:3 Pulau Angker Yang Dihuni Suku Gaib, Dilarang Mengunjungi

Menurut seorang perempuan yang disebut indigo, Furi Harun, makhluk tuyul bisa diciptakan dari bayi hasil aborsi.

Namun, proses peralihan dari janin menjadi medium tuyul tidak berlangsung instan. Seorang paranormal harus melakukan ritual dan menyiapkan ajian tertentu.

Juga tentang leluhur tuyul ini dulunya tenar di antara masyarakat jawa yang disebut menthek.

Menthek ini bisa dibilang makhluk yang cikal bakal munculnya tuyul saat ini. Bukan tanpa alasan, sebab kedua makhluk ini terkenal karena pandai mencuri.

BACA JUGA:Suku Paling Ditakuti di Indonesia, Jago Berperang Hingga Punya Ilmu Gaib

Dilansir akun Instagram @misteri solo yang dikutib koran-gala.id, menjelaskan tentang makhluk gaib ini. Demonologi lelembut Jawa memang sangat beragam. 

Hal ini muncul karena sejarah yang panjang dan kondisi sosial masyarakat yang selalu berubah.

Penyebaran internet sekarang semakin pesat. Pengenalan lelembut menjadi lebih sempit dan mengerucut daripada jaman dahulu.

Banyak lelembut yang dikenal dulu, sekarang menjadi terlupakan. Contohnya jenis lelembut Menthek.

BACA JUGA:Mitos Suku Limun, Penghuni Kota Gaib di Padang 12

Seorang antropolog bernama Clifford Geertz melakukan penilitian tentang lelembut di Mojokerto, Jawa Timur.

Hasilnya muncul beberapa jenis lelembut, salah satunya adalah Menthek.

Menthek adalah sosok lelembut terkenal sebelum fase tuyul menyerang. Menthek diwujudkan sebagai laki-laku kerdil yang sering mencuri padi.

Wujudnya anak kecil telanjang dengan wajah tua nan sangar.

Kategori :