Atraksi 'Bambu Gila' Berbau Mistis di Maluku, Dikendalikan Pawang Sakti

Selasa 04-07-2023,17:16 WIB
Reporter : Tim Redaksi RM
Editor : Amris

RADARMUKOMUKO.COM – Sebagian orang tidak meyakini hal-hal mistis, seperti hantu dan sebagainya. Walau kadang sering terjadi peristiwa peristiwa unik yang berbau mistis di sekitar kita dan dialami masyarakat.

Apapun itu, cerita rakyat mistis melekat dengan masyarakat Indonesia sejak dulu kala. Hal-hal mistis ini sendiri selalu menarik untuk dibahas. 

BACA JUGA:Tradisi Debus Banten, Kebal Senjata dan Cara Penyebaran Islam

Hampir semua daerah memiliki cerita legenda yang dibumbui hal-hal mistis.

Salah satunya Maluku, memiliki cerita rakyat mistis unik, salah satunya "Bambu Gila". Bahkan tradisi dengan atraksi berbau mistis ini cukup terkenal di Indonesia.

Dinsir dari berbagai sumber, permainan bambu gila yang memiliki nama asli Baramasewel konon sudah ada sebelum tersebarnya agama Islam dan Kristen di tanah Maluku. 

Cara memainkan bambu gila sangat sederhana, para pemain hanya memeluk dan menahan laju bambu yang bergerak melonjak sesuai kemauan sang pawang yang dikenal sakti.

BACA JUGA:Legenda Suku Blemmyes, Manusia Tanpa Kepala

Bambu yang dipilih dalam permainan ini juga tidak sembarangan. Bambu diambil dari hutan dengan melalui ritual khusus.

Dalam atraksi ini, sekelompok orang kuat berjuang untuk mengendalikan sebatang bambu agar tidak bergerak seperti orang gila seolah-olah dirasuki oleh kekuatan gaib.

Selama atraksi mistis ini, sekelompok tujuh pria memegang tongkat bambu sementara dukun mengunyah jahe lalu merapalkan sihir di atas bambu. 

Bambu itu dirasuki oleh kekuatan gaib yang membuatnya 'gila', legenda mengatakan bahwa bambu menjadi lebih berat dan sulit untuk dipegang.

BACA JUGA:Orang Tua Wajib Tahu!! Ini Dia Dolphin Parenting Cara Asuh Anak Dengan Tegas Namun Lembut ini Ciri-cirinya

Pada zaman dahulu, bambu gila digunakan untuk melawan musuh saat perang. Selain itu, bambu gila juga berfungsi sebagai bagian dari kehidupan spiritual masyarakat, khususnya Maluku Tengah.

Bambu gila ditampilkan di beberapa acara, seperti acara resmi daerah, tradisi, acara budaya, atau kebutuhan hiburan. 

Kategori :